Suara.com - Seorang pria di Pakistan bunuh istri dan dua putrinya 'demi kehormatan' karena curiga mereka telah mencuri bayi.
Menyadur Tribune India Senin (18/10/2021), pria 50 tahun ini menembak anggota keluarganya pada hari Minggu hingga tewas.
Penembakan itu terjadi di bawah yurisdiksi kantor polisi Kalu Khan di distrik Swabi di provinsi Khyber Pakhtunkhwa, kata para pejabat.
Jan Bahadur mencurigai istri dan putrinya mencuri bayi yang baru lahir dari Kompleks Medis Mardan, FIR terkait juga diajukan.
Baca Juga: Seorang Pemuda Sengaja Ngompor-ngompori Tawuran Biar Bisa Mencuri
Bahadur, bersama dengan keponakannya Tayyab Jan, diduga menembak mati tiga wanita yang nama dan rincian lainnya dirahasiakan.
Para korban tewas di tempat, sementara tersangka berhasil melarikan diri dari tempat kejadian.
Polisi telah mendaftarkan sebuah kasus dan penyelidikan sedang berlangsung. Mereka juga menggerebek tempat yang diduga dijadikan persembunyian di daerah itu.
Pembunuhan demi kehormatan dalam keluarga umum dijumpai di bagian suku di negara itu.
Lebih dari 1.000 wanita dan hampir 600 hingga 800 pria dibunuh di Pakistan atas nama 'pembunuhan demi kehormatan' setiap tahun.
Baca Juga: Demi Racik Buatan Sendiri, Mata-mata Rusia Disebut "Mencuri" Formula Vaksin Covid-19