"Niat melestarikan malah blunder, yang ada malah hancur. Posisi ikan lokal tergeser," kritik warganet.
"Invansi bro, belajar dulu tebar apa itu habitatnya atau tidak," tegur warganet.
"5 menit kemudian sudah disaring bocil," sahut warganet.
"Gak sampai seminggu sudah habis dipancing sama bocil," tambah yang lain.
"Jangankan yang bocil, aku yang sudah besar aja auto ambil jaring," timpal lainnya.
"Ikan koi itu kan bukan asli Indonesia, jadi kalau dilepas liarkan di Indonesia bakal jadi invansi kalau sampai beranak-pinak di alam," jelas warganet.
"Kasihan kalau bukan ikan asli Indonesia malah jadinya ngerusak alam," komentar warganet.
Cara Memelihara Ikan Koi untuk Pemula, Simak di Sini
Ikan koi termasuk salah satu ikan hias yang dapat ditemui di berbagai tempat, seperti rumah, kantor, dan pertokoan. Ikan koi menjadi peliharaan karena merupakan salah satu ikan hias terbaik.
Baca Juga: Viral Cewek Baca Google Maps Malah Auto Ingat Akhirat Gegara Jalan Ini
Selain karena tampilannya yang unik, perawatan ikan koi juga tergolong sangat mudah. Tidak hanya itu, koi juga merupakan ikan yang jinak. Ikan koi bahkan dipercaya dapat membawa keberuntungan bagi orang-orang yang memeliharanya.