Suara.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menyebut pihaknya menargetkan vaksinasi kepada 11,4 juta orang. Target ini diharapkan sudah terwujud pada November tahun ini.
Riza menyatakan pihaknya masih gencar melakukan vaksinasi lewat berbagai sentra yang telah disediakan. Dengan berbagai program yang dilakukan, diharapkan target ini bisa terwujud.
"Insya Allah bulan depan (vaksinasi) sudah selesai. Mudah-mudahan tidak lama lagi kita akan mencapai target terakhir kita untuk mencapai 11,4 juta," ujar Riza di DPRD DKI Jakarta, Kamis (14/10/2021).
Saat ini sudah 10,6 juta warga di Jakarta mendapatkan vaksinasi Covid-19 dosis pertama dan 8,02 juta orang di antaranya sudah mendapat dosis kedua vaksin Covid-19.
Baca Juga: Meksiko: Izin Penggunaan Darurat Vaksin Covid-19 Harus Bebas Kepentingan Politik
Dengan demikian, maka harus ada lebih 800 ribu warga lagi yang divaksin hingga sebulan ke depan.
"Awalnya target kami akhir tahun selesai, tapi kami (bisa selesaikan vaksinasi) lebih awal dari target sebelumnya," katanya.
Dari 10 juta orang itu, tidak seluruhnya merupakan warga DKI Jakarta. Dinas Kesehatan DKI Jakarta menyebut sebanyak 35 persen orang di antaranya bukan warga ibu kota.
Begitu juga dengan vaksinasi dosis kedua. Sebanyak 33 persen dari total penerima vaksin bukan pemilik KTP DKI.
Karena itu, ia meminta agar masyarakat segera melakukan vaksinasi di sentra terdekat yang sudah disediakan. Apalagi semua jenis vaksin saat ini sudah tersedia.
Baca Juga: Vaksinasi Jadi Syarat PTM di Kampus, Mahasiswa dari Luar Daerah Diimbau Segera Divaksin
"Semuanya kami minta untuk mengikuti, melaksanakan vaksin di sentra-sentra vaksin dan puskesmas terdekat," pungkasnya.