Datang ke Nikahan Mantan, Pria ini Dipeluk dan Dicium Ibu Mempelai Wanita

Kamis, 14 Oktober 2021 | 14:53 WIB
Datang ke Nikahan Mantan, Pria ini Dipeluk dan Dicium Ibu Mempelai Wanita
Datang ke Nikahan Mantan, Pria ini Dipeluk dan Dicium Ibu Mempelai Wanita (TikTok)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Viral momen mengharukan saat seorang pria mendatangi pernikahan mantan kekasihnya. Bukan tanpa alasan, ibu dari sang mantan tampak memeluknya erat dirinya di pelaminan.

Video tersebut dibagikan oleh akun TikTok Esaayang28. Dalam waktu 15 jam, video tersebut telah disaksikan oleh 10 juta pengguna TikTok.

Dipeluk ibu mempelai wanita

Dalam video singkat yang diunggah, tampak sorang pria mendatangi pernikahan mantan kekasihnya. Ia datang bersama teman-temannya. 

Baca Juga: Video Viral Istri Ngamuk Lempari Mobil Suami, Gara-gara Ketahuan Selingkuh

Menurut keterangan sang pemilik akun, mantan dari pria tersebut tiba-tiba memutuskan hubungan mereka karena ingin sendiri. Namun, tiba-tiba saja undangan pernikahan datang ke rumah pria tersebut.

"Bilang pingin sendiri, satu bulan kemudian nyebar undangan #bukanmaen," tulis sang pemilik akun sebagai keterangan unggahan seperti dikutip oleh Suara.com, Kamis (14/10/2021)/

Tampak pria tersebut menuju ke pelaminan untuk bersalaman dengan mempelai pengantin. Ketika menemui orang tua mempelai wanita, pria tersebut dipeluk oleh ibu dari pengantin wanita dengan erat. 

Sang ibu menangis sambil memeluk pria tersebut. Tampak ia mengucapkan kata 'sabar ya' kepada laki-laki itu. 

Tak hanya dipeluk, ibu tersebut mencium pipi pria itu bagaikan anaknya sendiri. 

Baca Juga: Heboh Tukang Bakso Keliling Sepatunya jadi Sorotan, 'Kamu yang Jajan, Aku yang Panik'

Setelah dipeluk oleh ibu dari mempelai wanita, ia berjalan ke arah mempelai pengantin untuk bersalaman. Tampak ekspresi datar terlihat diantara keduanya.

Datang ke Nikahan Mantan, Pria ini Dipeluk dan Dicium Ibu Mempelai Wanita (TikTok)
Datang ke Nikahan Mantan, Pria ini Dipeluk dan Dicium Ibu Mempelai Wanita (TikTok)

Respons warganet

Melihat video tersebut, warganet memberikan beragam tanggapan. 

"Pengantin cowoknya dalam hati 'waduh gimana ini mertua malah akrab sama mantan pacar'," tulis warganet.

"Pasti pas pacaran si cowok baik sama ibunya," kata warganet.

"Yang putus anaknya, yang nggak move on ibunya," tutur warganet.

"Ini salah satu alasan kalau gue pacaran gue deketin mamahnya doi biar kalau putus yang gagal move on bukan cuma doi tapi mamahnya juga," ucap yang lain.

"Orang tuanya sayang banget sama si cowok," ungkap warganet.

Ini Cara Terbaik Move On dari Mantan biar Enggak Galau

Momen mengakhiri hubungan memang bukanlah sesuatu yang menyenangkan, apalagi jika ternyata Anda dan si dia sudah menjalin hubungan cukup lama. Kenangan indah, cerita yang manis, sikapnya yang hangat, merupakan hal-hal yang kerap membuat seseorang menjadi sulit move on dari mantan kekasih.

Ilustrasi mantan (pexels.com/@anastasia-shuraeva)
Ilustrasi mantan (pexels.com/@anastasia-shuraeva)

Padahal jika ditilik lebih dalam lagi, kondisi seperti ini tentu akan merugikan diri sendiri. Alih-alih si dia masih memikirkan Anda, bukan tidak mungkin jika sekarang dia justru sudah menemukan yang baru.

Jika sudah begini, Anda yang akan rugi sendiri, bukan? Jangan berlarut-larut dalam kesedihan setelah memutuskan hubungan. Sebab, kondisi seperti ini akan membuat Anda sering galau sendiri. Bukannya menikmati hari dengan bahagia, yang ada Anda hanya akan hidup dalam bayang-bayang masa lalu saja.

Move on tidak selalu sulit. Anda bahkan bisa melakukannya dengan berbagai cara yang mudah. Pastikan Anda memilih cara move on yang tepat, agar hati Anda yang galau segera ceria kembali. Berikut cara move on dari mantan tanpa galau, seperti dikutip dari Cermati.com.

1. Hentikan Segala Bentuk Komunikasi

Jangan hanya putus setengah-setengah, Anda harus punya komitmen yang kuat untuk mengakhiri hubungan tanpa galau. Menghentikan segala bentuk komunikasi adalah cara tercepat yang bisa dilakukan untuk segera move on dari mantan.

Anda bisa memulai langkah ini dengan menghapus semua pesan dan juga kontak mantan. Sehingga Anda tidak perlu membaca-baca kembali berbagai pesannya yang manis di gadget Anda.

Jika sudah tak memiliki kontak sang mantan, Anda tentu tidak akan pernah mencoba menghubunginya lagi di hari-hari yang akan datang. Dengan begitu, Anda akan lebih mudah move on dan menjalani hidup dengan semangat.

2. Jangan Ditahan, Menangislah dan Tumpahkan Semua Kesedihan

Tidak perlu ditahan dan selalu bersikap tegar; putus cinta memang bukan hal yang menyenangkan. Sangat wajar jika Anda merasa sedih atau bahkan tidak bersemangat. Namun semua ini tidak perlu berlangsung lama.

Jika perlu, Anda bisa menangis dan menumpahkan semua kesedihan yang dirasakan, sehingga menjadi lega dan merasa lebih baik. Namun ingat, hal seperti ini bisa dilakukan satu kali saja. Setelahnya Anda harus bangkit dan kembali menjadi diri sendiri yang ceria seperti biasanya.

3. Tak Perlu Terus-menerus Menyesalinya

Kebanyakan orang akan menyesal setelah memutuskan hubungan, bahkan meski mereka sudah mempertimbangkan hal tersebut dengan matang. Namun jika Anda ingin move on, maka buang jauh-jauh rasa penyesalan yang tidak perlu itu.

Berhentilah untuk menyesali yang sudah terjadi, sebab hal tersebut bahkan tidak akan memperbaiki apa pun lagi. Mulailah menata kembali hati dan menerima kenyataan, sehingga Anda bisa menghindari rasa sesal.

4. Jangan Selalu Mengenang Hal-hal yang Indah Saja

Tak ada sebuah hubungan yang selalu mulus dan manis, sebab di dalamnya juga terdapat hal buruk tentu kerap terjadi. Tapi jika selalu bersikukuh untuk mengenang berbagai momen yang indah saja, maka Anda akan sulit move on.

Hindari terus mengingat hal-hal indah itu, dan cobalah mengingat berbagai momen buruk yang pernah Anda lalui di dalam hubungan dengan si dia. Anda akan memetik pelajaran berharga dari sana.

5. Nikmati Hobi dan Aktivitas Menarik Lainnya

Untuk menghilangkan rasa bosan dan menyesuaikan kembali hari tanpa mantan, Anda bisa mulai menikmati kembali hobi yang menyenangkan. Cobalah cari aktivitas baru yang juga menarik minat, sehingga Anda bisa menemukan suasana hati yang baru dan sekaligus mengalihkan perhatian dari mantan.

6. Pergi dan Nikmati Hari Bersama Teman-teman

Jangan mengurung diri di kamar, sebab hal ini bisa membuat Anda semakin terpuruk saja. Pergi dan cobalah untuk menikmati hari yang menyenangkan dengan teman-teman, di mana Anda bisa berbagi cerita dan juga melakukan hal-hal menyenangkan bersamanya.

Ingat, sahabat akan selalu menjadi tempat yang paling tepat ketika Anda membutuhkan perhatian dan juga dukungan. Bersama teman, Anda akan lebih cepat move on.

7. Yakinlah, Masih Ada Banyak yang Lain di Luar Sana

Tidak perlu patah hati sampai setengah mati, sebab Anda masih bisa menemukan yang lebih baik darinya. Cobalah untuk lebih menghormati dan menghargai diri sendiri, maka akan menyadari bahwa Anda juga layak untuk selalu bahagia dan menemukan seseorang yang lebih baik darinya.

8. Nikmati Keuntungan Menjadi Seorang Jomblo

Leluasa dalam menikmati hari, bisa bepergian dengan teman seharian, atau bahkan tidak perlu menyentuh gadget seharian penuh; ini hanyalah sebagian kecil keuntungan yang bisa dirasakan ketika menjadi jomblo.

Anda bisa menikmati hari dengan bebas dan memanjakan diri dengan berbagai aktivitas yang akan membuat bahagia. Fokuslah pada diri sendiri, maka Anda akan bahagia dan segera move on darinya.

9. Sadari bahwa Anda Hanya Butuh Berproses dan Bersabar

Melupakan mantan tentu tidak bisa dilakukan dalam semalam. Namun, bukan berarti Anda juga harus mengingatnya sepanjang waktu. Tetaplah berproses dan melupakan dengan cara yang wajar.

Dengan demikian, Anda tidak akan kesulitan untuk melakukannya. Anda juga harus bersabar hingga benar-benar melupakan mantan sepenuhnya.

10. Miliki Komitmen dan Hargai Diri Sendiri

Move on menjadi hal yang sulit untuk dilakukan bila Anda tidak pernah benar-benar berusaha untuk segera menata hati dan hidup. Pastikan Anda memiliki komitmen yang kuat untuk move on, meskipun hal ini tidak akan selalu mudah.

Selain itu, cobalah untuk menghargai diri sendiri, agar Anda bisa memahami apa yang diinginkan dan juga apa yang baik untuk diri Anda sendiri ke depannya. Lupakan sang mantan dan tataplah masa depan cerah!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI