Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan enggan berkomentar banyak saat ditanya soal rencana politiknya setelah masa jabatannya berakhir pada 2022. Masa jabatan Anies akan berakhir pada 16 Oktober 2022 mendatang.
Anies menegaskan dirinya saat ini fokus menuntaskan tanggung jawabnya sebagai Gubernur DKI Jakarta
"Sekarang kami tuntaskan tanggung jawab semua," ujar Anies usai memimpil apel kesiapsiagaan menghadapi musim hujan di Monas, Jakarta, Rabu (13/10/2021).
Kata Anies saat ini masalah di Jakarta yang harus diantisipasi adalah ancaman banjir saat masuk musim hujan.
Baca Juga: Arief Poyuono Sebut Formula E Cuma Proyek Akal-akalan Anies
"Ini masih menghadapi musim penghujan. Apelnya untuk menghadapi musim hujan kami kerjakan itu dulu," katanya.
Diketahui, masa jabatan tujuh orang gubernur di Indonesia akan berakhir tahun 2022. Salah satunya yakni masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Pada awal September lalu, Anies mengatakan di sisa masa jabatannya yang tinggal satu tahun, Anies mengatakan dirinya saat ini fokus menuntaskan pengendalian Covid-19 di DKI Jakarta. Pasalnya kata Anies, masalah yang paling utama saat ini yakni pandemi Covid-19.
" Kita (Pemrov DKI) tuntaskan saja tentang pengendalian Covid ini. Karena pada saat ini itu adalah masalah yang paling mendasar di Jakarta," ujar Anies saat meninjau vaksinasi yang digelar oleh Yayasan Vihara Dharma Jaya Toasebio, Jalan Kemenangan III, Glodok, Taman Sari, Jakarta Barat, Sabtu (4/9/2021)
Mantan Gubernur DKI itu menyebut begitu Covid-19 bisa terkendali, perekonomian dapat kembali bergerak dan pulih. Sehingga ia berharap perekonomian dan kesejahteran masyarakat kembali pulih .
Baca Juga: Anies ke Atlet DKI Jakarta di PON XX Papua: Junjung Tinggi Fair Play
"Begitu Covidnya terkendali, maka perekonomian bisa bergerak kembali. Begitu perekonomian bergerak kembali mudah-mudahan kesejahteraan kita segera bisa pulih kembali," ucap Anies
Sebagai informasi Presiden Joko Widodo melantik Anies Baswedan dan Sandiaga Salahuddin Uno sebagai gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta di Istana Negara, Jakarta, Senin (16/10/2017) siang.