Haru! Tetap Bekerja meski Tulang Iga Patah, Perjuangan Sosok Ayah Ini Viral

Selasa, 12 Oktober 2021 | 18:04 WIB
Haru! Tetap Bekerja meski Tulang Iga Patah, Perjuangan Sosok Ayah Ini Viral
Ilustrasi Ayah. (Pixabay)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kisah perjuangan seorang ayah dalam mencari nafkah baru-baru ini mencuri perhatian pengguna Twitter. Bagaimana tidak, sosok ayah itu tetap bekerja meski tulang iga di dadanya patah.

Cerita tersebut dibagikan oleh seorang dokter bedah tulang bernama Asa Ibrahim lewat akun Twitter @asaibrahim, Senin (11/10/2021). Dia membuat sebuah utas untuk cerita ini.

Di awal utasnya, Asa Ibrahim mengungkapkan rasa takjubnya kepada salah satu pasiennya yang mengalami nyeri dada akibat benturan. Saat periksa pasien tersebut juga merasa sesak.

Ternyata empat tulang iganya patah

Baca Juga: Beli Gorengan Rp 50 Ribu Dijadikan Satu, Warganet: Nggak Kebayang Minyaknya

Kendati terasa sakit, pasien yang berusia 40 tahun itu tetap memaksa diri untuk bekerja karena harus memenuhi kebutuhan keluarga. Dokter Asa pun langsung memeriksa keadaan pasiennya.

Dari hasil rontgen diketahui bahwa empat tulang iga pria tersebut ternyata sudah patah. Kondisi ini yang menyebabkan nyeri di bagian dada dan sesak napas.

Viral perjuangan ayah tetap bekerja meski tulang iga patah. (Twitter/@asaibrahim)
Viral perjuangan ayah tetap bekerja meski tulang iga patah. (Twitter/@asaibrahim)

"Takjub banget kemarin sama pasien. Laki-laki usia 40-an. Nyeri dada akibat benturan masih dibawa kerja terus sambil kesakitan dan sesak. 4 hari kemudian baru ke dokter," tulis Dokter Asa.

"Katanya, 'Gak bisa istirahat dok, harus cari nafkah untuk keluarga'. Yang bikin saya takjub, setelah dironsen ternyata ada 4 ruas tulang iga yang patah," lanjutnya.

Dokter Asa takjub karena pasiennya masih menjalankan tugasnya sebagai sopir dan mengangkat barang. Padahal kondisi iga patah biasanya menyebabkan rasa nyeri yang luar biasa.

Baca Juga: Jengkel Suami Tak Bersihkan Akuarium, Istrinya Goreng Ikan Arwana

Di akhir unggahannya, Dokter Asa mengingatkan warganet soal perjuangan ayah serta orangtua untuk keluarganya. Mereka tidak jarang mengabaikan rasa sakit demi mencari nafkah.

"Cuma mau share aja sih, kadang tanpa kita sadari tanpa kita tahu mungkin orangtua kita berkorban mati-matian bahkan sampai mengancam kesehatan/jiwanya supaya kita bisa makan/sekolah/bahagia," tulis Dokter Asa lagi.

Komentar warganet

Unggahan Dokter Asa Ibrahim berhasil mengumpulkan lebih dari 14 ribu tanda suka dari warganet. Ribuan akun juga antusias membagikan ulang unggahan tersebut.

Ada juga ratusan komentar yang memberikan komentar atas perjuangan sosok ayah yang menjadi pasien Dokter Asa. Mereka merasa haru menyimak kisah tersebut.

"Masya Allah, jangankan patah tulang, tulang rusuk aku kegesek sama gerakan bayi aja nyerinya sampe nangis. YA Allah sehatkan para Ayah yang berjuang untuk nafkah keluarga," doa warganet.

"Cepet sembuh pak," kata yang lain ikut mendoakan.

"Baca ini dan cerita cerita di replynya, bikin banyak bersyukur," tulis lainnya.

"The real tulang punggung keluarga," komentar akun lain.

"Defini kerja banting tulang," pungkas yang lain.

Sementara itu, cerita lengkap dari sosok ayah ini bisa disimak dalam utas berikut ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI