Tuduh Korbannya Maling, Modus Baru Komplotan Begal di Jakbar Incar ABG Naik Motor

Selasa, 12 Oktober 2021 | 13:31 WIB
Tuduh Korbannya Maling, Modus Baru Komplotan Begal di Jakbar Incar ABG Naik Motor
Tuduh Korbannya Maling, Modus Baru Komplotan Begal di Jakbar Incar ABG Naik Motor. Tangkapan layar video dua remaja diduga menjadi korban komplotan begal di Jakarta Barat. (instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dua remaja menjadi korban dari aksi komplotan begal sepeda motor di kawasan Cengkareng, Jakarta Barat, Senin (11/10/2021) kemarin. Modus yang dilakukan pelaku dengan menuduh korbannya telah mencuri sepeda motornya.

Peristiwa itu viral di media sosial setelah diunggah akun Instagram @jakartabarat24jam.

"Modus baru pembegalan motor dengan alasan menuduh korban sebagai pencuri kemudian pelaku membawa motor korban," tulis akun @jakartabarat24jam dalam keterangan video.

Dalam video terlihat kedua remaja menceritakan peristiwa yang mereka alami.

Baca Juga: Bacok Korbannya di Tempat Sepi, Komplotan Begal Sadis Bekasi-Tangerang Masih Anak-anak

"Tadi saya dibawa muter-muter terus di-turunin di sini terus barang buktinya di-turunin semua," kata salah satu remaja dalam video.

Akibat peristiwa itu sepeda motor dan telepon genggam korban raib.

Kanit Polsek Cengkareng, Iptu Bintang membenarkan peristiwa itu. Pihaknya pun telah mendatangi lokasi dan menemui orang tua  korban.

"Kemarin tim kami sudah cek TKP, lalu mencari keberadaan korban ke rumah korban. Dan mengarahkan orang tuanya untuk membuat laporan," katanya.

"Orang tua korban masih melengkapi kelengkapan kepemilikan kendaraan untuk  bikin laporan. Akan kami lidik," kata Bintang saat dikonfirmasi wartawan.

Baca Juga: Beraksi di Bekasi-Tangerang, Residivis Gabung Bikin Grup Komplotan Begal Raja Tega

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI