Kisah tentang Denis berhasil menggugah hati pengguna media sosial Instagram. Mereka ramai memberikan dukungan dan mendoakan keberhasilan untuk Denis.
"Keren benget Denis. Berkah untukmu dan keluarga nak. Amin Allahumma amin," kata warganet.
"Jadi bos kurirnya ya nak," komentar akun lain.
"Alasan cita-citanya sangat mulia," celetuk lainnya.
"Semangat Denis. Kalo jadi kurir semoga dapat yang bosnya baik dan memanusiakan manusia," harap warganet lain.
"Kelak jadi owner ekspedisinya. Masyallah. Amin. Jadi apa pun nanti, tetap rendah hati dan jujur ya dek," doa yang lain.
"Kelak kamu akan sukses dunia akhirat dan membanggakan keluarga. Semangat Denis," tulis warganet.
"Denis semoga Allah kabulkan amin. Menjadi bos kurir-kurir," sambung yang lainnya.
Postingan akun @actforhumanity berhasil mendapatkan lebih dari 43 ribu tanda suka dari pengguna media sosial Instagram. Ratusan komentar juga diberikan oleh warganet untuk postingan tersebut.
Baca Juga: 7 Berita Viral Tiktok yang Lucu-lucu, Kisah Cewek Pulkam hingga Satpol PP Nyamar