Ia mencoba memotong bagian atas jerigen tersebut.
Berdasarkan unggahan tersebut, dia nekat membuka tabungan itu meski belum penuh.
"Belum penuh langsung dibuka aja," tulisnya dalam unggahan itu.

Setelah dibuka, isi celengan tersebut terdapat uang lembaran terkumpul di dalamnya.
Dia menjelaskan uang tersebut terkumpul sebanyak Rp 18.262.500.
Uang tersebut hasil menabung selama tiga bulan. Dirinya mengaku sering menyisakan uang Rp 200 ribu per hari untuk ditabung.
Komentar Warganet
Momen tersebut membuat warganet ikut memberikan komentarnya.
"Keren bang penghasilan perbulan Rp 5 juta bisa nabung 18 juta 3 bulan," kata warganet.
Baca Juga: Jadi Tersangka Kasus Uang 'Ketok Palu', Pengusaha Asal Jambi Segera Disidang
"Mantap menginspirasi mau ikutan ah," komentar warganet.