Update 6 Oktober: Positif Covid-19 Indonesia Tambah 1.442 Orang, 75 Jiwa Meninggal

Rabu, 06 Oktober 2021 | 16:45 WIB
Update 6 Oktober: Positif Covid-19 Indonesia Tambah 1.442 Orang, 75 Jiwa Meninggal
Update 6 Oktober: Positif Covid-19 Indonesia Tambah 1.442 Orang, 75 Jiwa Meninggal. Ilustrasi penampakan seorang wanita yang sedang membawa nisan anggota keluarga yang meninggal karena Covid-19. [BBC]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mengumumkan kasus positif Covid-19 di Indonesia kembali bertambah sebanyak 1.442 orang pada Rabu (6/10/2021), sehingga total kasus mencapai 4.223.094 orang.

Dari jumlah itu, ada tambahan 75 orang meninggal sehingga total menjadi 142.413 jiwa meninggal dunia.

Kemudian, ada tambahan 2.851 orang yang sembuh sehingga total menjadi 4.052.300 orang lainnya dinyatakan sembuh.

Sementara kasus aktif turun 1.442 menjadi 28.381 orang, dengan jumlah suspek mencapai 170.894 orang.

Baca Juga: Cuma Biar Bisa Terbang, Dalih Anggota DPR Ikut Vaksinasi Pemerintah

Angka tersebut didapatkan dari hasil pemeriksaan 274.439 spesimen dari 190.230 orang yang diperiksa hari ini.

Total spesimen yang sudah diperiksa sejak kasus pertama covid-19 hingga hari ini adalah 40.589.003 spesimen dari 27.153.742 orang.

Tercatat sudah 34 provinsi dan 510 kabupaten/kota yang terinfeksi virus Covid-19.

Data kemarin, positif 4.221.610 orang, 29.823 orang kasus aktif, 4.049.449 orang sembuh, dan meninggal 142.338 jiwa.

Baca Juga: Siswa di Bantul Positif Covid-19, Dinkes Gerak Cepat Lakukan Tracing Bertahap

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI