Suara.com - Sebuah video yang memperlihatkan aksi seorang wanita sedang menyiapkan nasi kotak untuk dibagi-bagikan pada orang yang membutuhkan viral di media sosial.
Dalam video yang diunggah oleh akun Tiktok @meylisazaara27, wanita tersebut terlihat sedang mengemas nasi dan lauk ke dalam kotak.
Di dalam kotak makan itu berisi nasi, lauk dan sayuran. Jika biasanya di dalam kotak makan berisi tisu yang dibungkus plastik, wanita tersebut menggantinya dengan selembar uang Rp. 100.000.
"Semoga berkah," tulisnya dalam video yang diunggah, dikutip Suara.com, Jumat (1/10/2021).
"Semoga kalian bisa niruin aku kaya gini ya, jangan dihujat," lanjutnya di kolom deskripsi video tersebut.
Setelah semuanya siap, wanita tersebut lantas membawa nasi kotak berkeliling dengan mengendarai mobil. Ia mendatangi orang-orang di tepi jalan yang dirasa membutuhkan bantuan.
Ia pun memberikan nasi kotak dan juga minuman teh pada beberapa orang yang dijumpai di jalan.

Tanggapan warganet
Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka mengaku kagum dengan perbuatan wanita tersebut.
Baca Juga: Gak Lucu! Viral Gadis Berjilbab Kena Prank Orangtua Meninggal, Sampai Tak Bangun-bangun
Mereka juga berharap bisa meniru aksi terpuji wanita tersebut sehingga bisa menolong lebih banyak orang.