Suara.com - Majikan yang menjadi make up artist atau MUA di hari bahagia asistem rumah tangga (ART) menjadi viral.
Selanjutnya, aksi driver ojek online atau ojol baru-baru ini menjadi perhatian pengguna jalan.
Selain dua berita di atas, berikut 6 (enam) berita viral dan terpopuler yang dirangkum oleh Suara.com, Jumat (1/10/2021).
1. Viral Majikan Rias ART yang Mau Menikah, Hasil Transformasi Make Up Disorot: Magic!
Baca Juga: Gak Lucu! Viral Gadis Berjilbab Kena Prank Orangtua Meninggal, Sampai Tak Bangun-bangun
Majikan yang menjadi make up artist atau MUA di hari bahagia asistem rumah tangga (ART) menjadi viral. Majikan ini merias sang ART yang akan menikah dengan profesional.
Hal ini dibagikan oleh akun TikTok @monaistiara. Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya telah disaksikan 132 ribu kali dan mendapatkan 8.000 tanda suka.
2. Viral Driver Ojol Gantung Running Text di Punggung, Tulisannya Menohok Tampar Publik
Aksi driver ojek online atau ojol baru-baru ini menjadi perhatian pengguna jalan. Pasalnya, driver ojol tersebut menggantukan running text di punggungnya saat sedang bekerja.
Baca Juga: Pria Dipayungi Bak Pejabat saat Kondangan, Mempelai Pria Sampai Rela Terusir
Penampakan running text di punggung driver ojol itu dibagikan oleh akun TikTok @user19273618262626. Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya telah disaksikan 900 ribu kali dan mendapatkan 41 ribu tanda suka.
3. Makan Jajan Korea Instan, Wanita Tak Sadar Campurkan Benda ini: Sakit Tapi Tak Berdarah
Viral video wanita yang menjajal makanan instan khas Korea, Tteokbokki, di media sosial. Bukan tanpa alasan, wanita tersebut merasakan rasa yang tidak sewajarnya saat mencoba jajanan tersebut.
"Sakit tapi tidak berdarah," tulis sang pemilik akun.
4. Viral Perbedaan Riasan Pengantin di Pesta Pernikahan Rumah Sendiri Vs Rumah Mertua
Viral potret riasan pengantin wanita saat berada di pesta pernikahan rumahnya sendiri dan di tempat mertuanya.
Potret itu dibagikan oleh salah satu pemilik akun TikTok baru-baru ini.
"Eh udah jadi istri," tulis sang pemilik akun sebagai keterangan unggahan.
5. Titip Beli Kue Ulang Tahun Lewat Ojol, Tulisan di Kuenya Bikin yang Baca Geleng-geleng
Viral momen wanita yang membeli kue ulang tahun lewat ojek online (Ojol) di media sosial. Momen itu dibagikan oleh pemilik akun Twitter @Aldapstsr baru-baru ini.
Kekinian, membeli kue pun semakin mudah dengan kehadiran ojek online (ojol). Hanya saja, kendalanya ketika menitipkan pesanan sehingga pembeli tak bisa secara langsung menyampaikan keinginannya, bisa terjadi beberapa salah komunikasi.
6. Belanja Sedikit Habis Rp 100 Ribu, Wanita Syok Lihat Struk: Ada Barang Penyusup
Viral di media sosial sebuah video yang memperlihatkan reaksi seorang wanita saat melihat struk belanjaannya. Ia syok karena harga total belanjaan tak sesuai dengan barang yang dibeli.
Dalam video yang diunggah oleh akun Tiktok @aidinibp_, tampak seorang wanita memperlihatkan barang-barang belanjaannya.