Suara.com - Viral momen seorang anak yang meminta dibelikan kipas angin oleh ayahnya. Momen itu diunggah oleh pemilik akun TikTok Aleupintio baru-baru ini.
"Sedih," tulis sang pemilik akun sebagai keterangan unggahan seperti dikutip oleh Suara.com, Kamis (30/9/2021).
Dalam video singkat yang dibagikan, sang pemilik akun meminta sang ayah untuk membelikan kipas angin yang baru. Bukan tanpa alasan, kipas angin lamanya mati dan tidak bisa digunakan.
"Pih, kipas angin di kamar mati dah. Kalau ada uang besok beliin ya, nanti diganti," tulis sang pemilik akun melalui pesan singkat kepada sang ayah.
Tak lama kemudian, sang ayah membalas. Ia meng-iya-kan keinginan dari anaknya itu.
"Siang aja belinya paduka," balas sang ayah.

Kemudian, tepat saat siang hari, kipas angin pesanan sang pemilik akun sudah tiba di kamarnya. Ia mengirimkan gambar kipas angin tersebut ke ayahnya.
DIlihat dari tangkapan layar pesan singkatnya, kipas tersebut tampak tinggi dan berwarna hitam. Namun, sang pemilik akun mengaku tidak puas dengan pilihan sang ayah.
"Ini apaan?" tanya sang pemilik akun sambil mengirimkan gambar.
Baca Juga: Berniat Prank, Ayah Ini Disebut Anak Mirip Kambing karena Makan 'Nyeplak'
"Kipas," jawab sang ayah.