Suara.com - Kasus pembunuhan sadis ibu dan anak, Tuti Suhartini dan Amalia Mustia alias Amel di Subang masih belum terpecahkan. Kabar terbaru, arwah korban sampai diyakini belum tenang.
Kekasih Amel, Dicky Ramadhani lantas angkat berbicara mengenai isu arwah almarhum yang diduga belum tenang. Ia mengakui masih sering memimpikan Amel setelah ditemukan tewas dibunuh.
"Jelaslah masih. Apalagi pas awal-awal kejadian. Dua minggu atau tiga minggu awal masih seringlah kebayang ke mimpi," beber Dicky seperti dikutip dari Terkini.id -- jaringan Suara.com, Rabu, (29/9/2021).
Pengakuan Dicky ini diungkapkan saat dirinya menghadiri peringatan 40 hari meninggalnya Amel dan Tuti di rumah duka di Jalancagak, Subang, Jawa Barat.
Ia meceritakan mimpi itu terasa seolah Amel masih hidup. Dicky memberikan contoh kerap mimpi sedang mengirim pesan ke Amel, yang langsung dibaca oleh kekasihnya itu.
"Mimpinya sih ya seakan-akan Amel itu masih hidup. Yang paling sering itu jadi kayak ini, saya mengirimkan pesan ke almarhumah dan di situ langsung di-read juga sih sama almarhumah. Cuma gitu doang, sih," ungkapnya.
Selain membicarakan mimpi, Dicky juga mengungkapkan kenangan yang selalu membekas selama berpacaran dengan Amel. Ia mengakui rindu dengan sikap kekanak-kanakan sang kekasih.
Dicky turut menceritakan kedekatannya dengan Amel sudah intens selama berkuliah. Ia hampir setiap hari bertemu dengan Amel yang juga berkuliah di satu kampus.
"Pas zaman kuliah, soalnya itu kan kita ketemunya intens juga bisa dibilang. Seminggu bisa beberapa kali," kenang Dicky.
Baca Juga: Tolak Vaksin, Video Para Nelayan di Aceh Kepung Lokasi Vaksinasi Viral
"Atau setiap hari juga bisa ketemu soalnya satu kampus juga. Terus sifat manjanya itu yang paling ngengenin," lanjutnya.