"Masih banyak yang mendewakan," tambah yang lain.
"Aktinya luar biasa, tapi rakyat tidak bisa dibodohi," komen warganet.
"Yang akting bapak yang lari itu ya?" timpal lainnya.
"Kamera action," sindir warganet.
"Awas ntar kaya yang di Jawa Timur lagi," pesan warganet.
Jokowi Lepas 1.500 Tukik Penyu di Cilacap
Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kegiatan pelepasliaran tukik di Pantai Kemiren, Kecamatan Cilacap Selatan, pada Kamis (23/9/2021).
Melalui kegiatan tersebut, Presiden berharap kelestarian satwa penyu di Indonesia dapat terus terjaga.
"Hari ini saya berada di Pantai Kemiren di Cilacap Selatan, Kabupaten Cilacap, dalam rangka melepas 1.500 tukik penyu untuk melestarikan satwa penyu yang semakin menurun populasinya dan kita harapkan agar tidak punah," ujar Jokowi dalam keterangannya, Kamis (23/9/2021).
Baca Juga: Viral Ijazahnya Dijadikan Bungkusan Gorengan, Cap Masih Basah, Netizen Ini Miris
Selain untuk menjaga kelestarian penyu, kegiatan pelepasan tukik juga dinilai dapat menciptakan ekosistem laut yang lebih sehat dan membantu menjaga keseimbangan lingkungan di pesisir pantai maupun laut Indonesia.