Suara.com - Mungkin kalian sudah hafal surat Al-Fatihah. Tapi tahukah Anda bahwa ada adab membaca Surat Al-Fatihah yang benar?
Menurut Syekh Ali Jaber, ada adab membaca surat Al-Fatihah agar sesuai dengan sunnah. Banyak orang yang melalaikan adab tersebut sehingga perlu segera menyadarinya agar bisa meraih keutamaan Al-Fatihah.
Lantas, adab seperti apa yang dimaksud oleh Syekh Ali Jaber tersebut? Berikut ini informasi lengkap adab membaca surat Al-Fatihah berdasarkan ulama asal Madinah tersebut.
Dilansir dari video yang diunggah kanal YouTube Cahaya Al Qur'an pada Jumat, 24 September 2021, dijelaskan tentang cara membaca Ummul Kitab yang paling tepat.
Baca Juga: Ada Benda-Benda Peninggalan Nabi Muhammad di Depok
Al-Quran, kitab suci umat Islam yang agung tersebut berisikan 114 surat yang terdiri atas 6.666 ayat. Dari banyaknya surat tersebut, setiap satu surat memiliki keistimewaannya masing-masing, sehingga bisa bermanfaat untuk umat Islam. Salah satu surat yang paling mulia dalam Al-Quran adalah Al-Fatihah.
Surat Al-Fatihah dianggap sebagai induk Al-Quran atau Ummul Quran. Bahkan, Surat Al-Fatihah yang terdiri atas tujuh ayat tersebut merupakan salah satu rukun dari sholat. Apabila tidak membaca Surat Al-Fatihah tersebut di setiap rakaat sholat, maka tidak sah sholatnya.
Maka dari itu, banyak orang yang sudah hafal dengan surat Al-Fatihah, sehingga saat bisa membacanya dengan lancar. Menurut Syekh Ali Jaber, surat pembuka dalam kitab suci umat Islam itu berisi percakapan antara seorang hamba dengan Allah SWT.
Maka dari itu, ulama asal Madinah tersebut menyebutkan bahwa saat membacanya hendaknya tidak disambung-sambung tiap ayatnya. Hal itu karena Allah SWT akan menjawab setiap kali seseorang selesai membacakan satu ayatnya. Hal tersebut merupakan sunnah dari Nabi Muhammad SAW, yang saat ini banyak dilupakan oleh orang mukmin.
"Makanya disunnahkan kalau kita membaca Surat Al-Fatihah jangan disambungkan ayatnya, setiap ayat berhenti-berhenti," ujar Syekh Ali Jaber.
Baca Juga: Doa Agar Hutang Cepat Lunas, Lakukan Hal Ini Juga
Menurutnya, apa yang dilakukan oleh Rasulullah SAW saat membaca Surat Al-Fatihah tersebut menunjukkan adabnya kepada Allah SWT.
"Rasulullah SAW kalau membaca Al-Fatihah seperti menafsirkannya, pelan-pelan bertahap-tahap saat membacanya menunjukkan beradab kepada Allah SWT," katanya.
Pada dasarnya, cara membaca surat Al-Fatihah dengan disambung-sambung boleh dilakukan, tapi yang terbaik menurut Syekh Ali Jaber, adalah yang sesuai dengan sunnah yang ada.
Demikian penjelasan tentang adab membaca Surat Al-Fatihah sebagaimana dikatakan oleh Syekh Ali Jaber. Semoga informasi ini bermanfaat.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama