Viral Kuli Bangunan Dilabrak Istri, Ketahuan Selingkuh saat Renovasi Rumah

Sabtu, 25 September 2021 | 19:04 WIB
Viral Kuli Bangunan Dilabrak Istri, Ketahuan Selingkuh saat Renovasi Rumah
Viral Kuli Bangunan Dilabrak Istri. (TikTok)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sang istri sendiri masih mengenakan helm saat mengamuk. Ia juga mengajak anak perempuannya. Sang anak hanya bisa menonton cekcok kedua orang tuanya dengan tidak berdaya.

Reaksi sang suami juga mendapatkan sorotan tajam. Pasalnya, ia tampak melindungi selingkuhannya. Ia juga berusaha menenangkan sang istri dan menjauhkannya dari selingkuhannya.

"Sudah, sudah, sudah," kata sang suami.

Meski sudah dijauhkan, sang istri tetap mengamuk dengan wanita itu. Ia bahkan menantang wanita itu agar ikut dengannya, demi membuktikan dirinya adalah istri sah.

Viral Kuli Bangunan Dilabrak Istri. (TikTok)
Viral Kuli Bangunan Dilabrak Istri. (TikTok)

"Ayo, ayo ikut ke sana," bentak sang istri.

Momen itu langsung membuat warganet meradang. Mereka menuliskan beragam komentar kecaman mengenai masalah rumah tangga pasutri tersebut.

Terlebih, warganet juga mengkhawatirkan dampak psikis sang anak yang harus menonton orang tuanya berkelahi.

"Kasihan anaknya dibiarin ngelihat orang tuanya berantem," komen warganet.

"Aku takut anaknya kalau sudah gede jadi trauma sama laki-laki. Atau bisa jadi pelakor untuk bisa ngebayar sakit hati ibunya," tambah yang lain.

Baca Juga: Polisi Pulangkan Karyawati Bank dan ASN DPRD Lampung yang Digerebek Selingkuh

"Gak seharusnya anak melihat dan tahu kelakuan orang tuanya. Kasihan memori anak gak bisa hilang," tegur warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI