Doa Ketika Bercermin, Memohon Disempurnakan Fisik dan Akhlak

Rifan Aditya Suara.Com
Jum'at, 24 September 2021 | 14:57 WIB
Doa Ketika Bercermin, Memohon Disempurnakan Fisik dan Akhlak
Doa Ketika Bercermin - Ilustrasi bercermin. (pexels.com/Andrea Piacquadio)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebagai umat muslim, sebaiknya kita selalu membaca doa ketika bercermin. Doa ini memohon kepada Allah SWT supaya disempurnakan paras, fisik, serta akhlak.

Meskipun cukup ringkas, namun doa ketika bercermin mempunyai makna yang mendalam. Mengutip laman Konsultasisyariah, Ustadz Ammi Nur Baits ST BA menjelaskan terdapat doa ketika bercermin yang sangat terkenal.

Berikut ini bacaan latin doa ketika bercermin:

"Alhamdulillaahi kamaa hassanta kholqii fahassin khuluqii"

Baca Juga: Bacaan Doa Masuk Kamar Mandi dan Artinya

Arti doa ketika bercermin:

"Ya Allah, sebagaimana Engkau memperbagus badanku maka perbaguslah akhlakku."

Terkait doa bercermin ini, Syekh Bakr Abu Zaid mengatakan:

"Terdapat riwayat yang shahih bahwa Rasulullah SAW membaca doa ini. Hanya saja tidak dijumpai keterangan bahwa beliau membaca doa itu ketika melihat cermin. Ibnu Rusyd ditanya tentang doa ini, kemudian beliau mengingkari orang yang melarang doa ini, mengingat keumuman hadits yang memerintahkan untuk berdoa" (Fawaid fi Al-Alfadz, Syaikh Bakr Abu Zaid, Halaman 13).

Biasanya ketika bercermin juga diikuti dengan mengenakan pakaian. Nah, terdapat doa memakai pakaian yang juga perlu dipanjatkan.

Baca Juga: Doa Agar Hutang Cepat Lunas, Lakukan Hal Ini Juga

Keutamaan membaca doa ini adalah ghufiro lahu maa taqoddama min dzanbih (akan diampuni dosa yang telah lalu). Adapun bacaan latin doa memakai pakaian adalah sebagai berikut:

"Alhamdulillahilladzi kasaaniy hadzats tsauba wa rozaqonihi min ghoiri hawlin minniy wa laa quwwatin".

Artinya: "Segala puji bagi Allah yang telah memberikan pakaian ini kepadaku sebagai rezeki dari-Nya tanpa daya dan kekuatan dariku" (HR Abu Daud Nomor 4023. Hasan). 

Keutamaan Membaca Doa

Doa tidak saja menjadi cara untuk memanjatkan permohonan kepada Allah SWT. Lebih dari itu, dengan doa, seorang muslim bisa semakin dekat dengan sang pencipta. Di kehidupan ini pun sudah banyak orang yang membuktikan kekuatan dari doa.

Namun untuk bisa diterima, tentunya doa harus diucapkan dengan tulus. Oleh karena itu, sudah semestinya umat muslim memahami keutamaan doa. 

Adapun beberapa keutamaan doa antara lain Allah SWT akan mengabulkan setiap permohonan yang disampaikan dalam doa. Hal tersebut tertulis dalam salah satu ayat Al-Quran yang artinya:

"Dan Tuhanmu berfirman, 'Berdoalah kepada-ku, niscaya akan Aku perkenankan bagimu. Sesungguhnya orang-orang yang sombong tidak mau menyembah-Ku akan masuk neraka jahanam dalam keadaan hina dina'" (QS Surat Ghafir, ayat 60).

Selain ayat di atas, janji Allah SWT yang akan mengabulkan setiap doa, juga terkandung di dalam surah Al-Baqarah, ayat 186, yang artinya:

"Dan apabila hamba-hamba-Ku bertanya kepadamu (Muhammad) tentang Aku, maka sesungguhnya Aku dekat. Aku kabulkan permohonan orang yang berdoa apabila dia berdoa kepada-Ku. Hendaklah mereka itu memenuhi (perintah)-Ku dan beriman kepada-Ku agar mereka memperoleh kebenaran".

Demikian penjelasan singkat tentang doa ketika bercermin dan doa memakai pakaian yang dapat anda panjatkan setiap hari. Semoga Allah SWT selalu merahmati umatnya.

Kontributor : Rishna Maulina Pratama

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI