DPR: Siapapun Menterinya, Jika Tak Ada Perbaikan Aturan, Permasalahan Lapas akan Berulang

Selasa, 21 September 2021 | 17:50 WIB
DPR: Siapapun Menterinya, Jika Tak Ada Perbaikan Aturan, Permasalahan Lapas akan Berulang
Foto suasana Blok C2 pascakebakaran di Lapas Dewasa Klas 1 Tangerang, Tangerang, Banten, Rabu (8/9/2021). ANTARA FOTO
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad memandang perlu adanya revisi aturan terkait dengan permasalahan kelebihan kapasitas atau over capacity di lapas.

Hal itu guna mencegah berulangnya kejadian kebakaran seperti di Lapas Kelas I Tangerang, Banten yang mengakibatkan puluhan narapidana tewas.

Dasco mengatakan melihat kondisi lapas saat ini, perbaikan memang dirasa perlu.

"Bahwa perbaikan terhadap kondisi lapas itu sangat perlu, terhadap aturan-aturannya juga perlu kita revisi, undang-undang yang mengatur itu juga. Tetapi harus kita jalankan untuk kemudian supaya regulasinya bisa kemudian mencegah hal-hal seperti ini tidak terjadi," kata Dasco di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (21/9/2021).

Baca Juga: Didesak Mundur Usai Kebakaran Lapas Tangerang, Menteri Yasonna: Kita Anteng-anteng Saja

Dasco berujar tanpa adanya perbaikan dari sisi regulasi maka permasalahan mengenai lapas masih akan sama dan berulang, kendati ada pergantian menteri maupun pimpinan terkait.

"Karena kalau ini tidak dijalankan, siapapun menteri, siapapun dirjennya akan kejadian lagi berulang kali seperti saat ini," kata Dasco.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI