Pemuda Minta Doa Mau Ikut Ajang Pencarian Bakat Menyanyi, Penampilannya Jadi Sorotan

Kamis, 16 September 2021 | 16:14 WIB
Pemuda Minta Doa Mau Ikut Ajang Pencarian Bakat Menyanyi, Penampilannya Jadi Sorotan
Pemuda minta doa ikut ajang pencarian bakat. (Tiktok/@iniganta)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beredar video seorang pemuda yang meminta doa kepada warganet lantaran ingin mengikuti ajang pencarian bakat menyanyi.

Video itu dibagikan oleh akun Tiktok @iniganta, Rabu (15/9/2021).

Dalam video tersebut, pemuda itu unjuk bakat menyanyinya. Penampilan pemuda tersebut langsung menjadi sorotan.

Dirinya mengaku ingin mengikuti ajang pencarian bakat ternama yaitu Indonesia Idol 2022.

Baca Juga: Pesan Coffee Latte Langsung Diaduk di Depan Barista, Perubahan Ekspresinya Disorot

"Bismillah Indonesia Idol 2022. Mohon doanya," tulisnya dalam keterangan unggahan tersebut, dikutip Suara.com.

Penampilan Jadi Sorotan

Dalam video tersebut, pemuda itu percaya diri memamerkan bakat menyanyinya.

Dia tampak mengenakan kaus putih dan bernyanyi di depan kamera.

Pemuda tersebut bernyanyi menggunakan gaya khasnya. Cara dirinya bernyanyi langsung menjadi sorotan.

Baca Juga: Cewek Kerja Jadi Caddy Golf, Jumlah Uang Tip Bikin Insecure

Berdasarkan video itu, dirinya menyanyikan penggalan lagu anak-anak.

Pemuda minta doa ikut ajang pencarian bakat. (Tiktok/@iniganta)
Pemuda minta doa ikut ajang pencarian bakat. (Tiktok/@iniganta)

Lagu tersebut berjudul Naik Kereta Api yang dimodifikasi sedemikian rupa menggunakan caranya bernyanyi.

Tak hanya itu, pemuda itu tampil totalitas. Dirinya seperti bernyanyi di atas panggung.

Tangannya mengepal seperti sedang membawa mikrofon bak penyanyi ternama.

Selain itu, pemuda itu tampak ekspresif menampilkan gerak wajahnya.

Komentar Warganet

Video penampilan pemuda tersebut langsung mencuri perhatian warganet lainnya.

Mereka ikut memberikan komentar kepada penampilan pemuda tersebut.

"Mending ikutan peduli kasih," kata warganet.

"Berbakat sekali bikin keselnya," komentar warganet.

"Lu ikutan mikrofon pelunas utang juga baru ngomong A udah ditendang kayaknya," balas warganet.

"Bagus sih cuman lebih bagus diam aja bang," timpal warganet.

"Definisi bakat yang sebaiknya dipendam," imbuh warganet lain.

Video itu dapat dilihat di sini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI