Suara.com - Sebanyak tujuh pondok pesantren di sejumlah wilayah di Indonesia menggelar vaksinasi Covid-19 massal secara serentak pada Kamis (16/9/2021). Presiden Jokowi berharap kegiatan vaksinasi tersebut membuat kegiatan belajar mengajar khususnya di pondok pesantren kembali berjalan dengan normal.
Dari tujuh ponpes yang menggelar vaksinasi, Jokowi hanya meninjau satu lokasi yakni Pondok Pesantren/Dayah Istiqamatuddin Darul Mu’Arrif, Kabupaten Aceh Besar. Di sana, Jokowi meninjau para santri yang tengah mendapatkan vaksin Covid-19.
"Saya sangat menghargai sekali, mengapresiasi semua yang mendukung semua pondok-pondok pesantren yang mendukung santri-santrinya untuk divaksin," katanya seperti dikutip dari video yang ditayangkan YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (16/9/2021).
"Karena kita ingin anak-anak kita para santri kita semuanya tidak terpapar oleh Covid-19, kita ingin melindungi mereka semuanya memproteksi merkea semua agar tidak terkena Covid-19, maka semua divaksinasi," ujarnya.
Baca Juga: Lebih Cepat Lebih Mahal, Akal-akalan Harga Tes PCR Luar Jawa - Bali
Dalam kesempatan tersebut, Jokowi juga berkesampatan untuk berdialog dengan pimpinan ponpes di wilayah lain secara virtual.
Salah satunya yakni Pondok Pesantren DDI Mattoanging, Kabupaten Bantaeng. Sulawesi Selatan. Kepada Jokowi, pimpinan ponpes tersebut menyebut santri yang mendapatkan vaksin mencapai 3.000 orang.
Saat itu Jokowi berharap agar para kiai dan santri dapat terlindungi dari penyebaran Covid-19 setelah divaksin, sehingga bisa melaksanakan proses belajar mengelar kembali.
"Semoga dengan adanya vaksinasi massal santri semuanya terproteksi terlindungi dari paparan Covid-19 dan santri-santri kita sehat, bisa tatap muka dengan para guru santri, para kiai sehinggga proses belajar mengajar bisa berjalan normal kembali," ujarnya.
Selain di Kabupaten Aceh Besar, enam pondok pesantren di kabupaten/kota di Indonesia juga secara bersamaan melakukan kegiatan vaksinasi.
Baca Juga: Pimpinan Ponpes Minta Dibuatkan Rusunawa, Jokowi: Lahannya Ada Ya, Saya Kirim Tim Segera
Enam pondok pesantren tersebut antara lain Pondok Pesantren Modern Al-Kautsar, Kota Pekanbaru, Pondok Pesantren Al-Fathamiyah, Kabupaten Karawang, Pondok Pesantren Darussalam, Kabupaten Banyumas, Pondok Modern Al-Rifa’ie 2, Kabupaten Malang, Pondok Pesantren Asy-Syuhada Pelaihari, Kabupaten Tanah Laut, dan Pondok Pesantren DDI Mattoanging, Kabupaten Bantaeng.