Suara.com - Seorang wanita memperlihatkan hasil tabungan untuk membantu calon suaminya. Jumlah uang yang didapat wanita tersebut menjadi sorotan.
Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @undercover.id, Sabtu (4/9/2021), wanita tersebut membagikan momen dirinya membongkar celengan.
Tertulis dalam celengan berwarna hijau itu, ia diwajibkan menabung Rp 10 ribu setiap harinya.
Uang tersebut digunakan untuk ia membantu calon suaminya.
Baca Juga: Anti Mainstream, Warga Gunakan Sandal untuk Antre Vaksinasi
Saat celengan tersebut dibongkar, isinya langsung membuat warganet terkejut.
Jumlah Uang
Dalam video tersebut, celengan plastik berwarna hijau itu sengaja dibongkar.
Wanita tersebut ingin mengetahui hasil tabungan yang selama ini ia lakukan secara konsisten.
Dalam celengan tersebut tertulis, dirinya harus menabung Rp 10 ribu per hari.
Baca Juga: Viral Ojol Kena Orderan Fiktif Nyaris Rp 1 Juta, Pembeli Tertawa Ngaku Cuma Mau Nipu
"Bantu calon suami Rp 10.000 per hari. Wajib," demikian tulisan itu.
Kemudian, wanita tersebut berusaha membongkar celengan itu secara perlahan.
Setelah dibongkar, rupanya uang yang ia tabung sudah terkumpul cukup banyak.
Tampak uang Rp 20 ribuan memenuhi celengan tersebut.
Wanita itu langsung bergegas menghitung uang yang telah terkumpul itu.
Namun sayangnya, tak diketahui total hasil tabungan tersebut.
Komentar Warganet
Warganet yang melihat video itu memberikan beragam komentar. Ada yang memberikan komentar positif dan negatif.
"Aku sih no, mending buat diri sendiri nabungnya," ujar warganet.
"Bantu calon suami, nanti calon suaminya sama yang lain karena masih calon," kata warganet.
"Bantu orang tua mending," komentar warganet.
"Pantes jarang lihat duit 20 ribuan, disimpen dia semua," imbuh warganet lain.