Bansos Tidak Tepat Sasaran? Lapor di Aplikasi Cek Bansos Kemensos

Rifan Aditya Suara.Com
Senin, 30 Agustus 2021 | 06:54 WIB
Bansos Tidak Tepat Sasaran? Lapor di Aplikasi Cek Bansos Kemensos
Cara Lapor Bansos Tidak Tepat Sasaran di Aplikasi Cek Bansos (instagram/kemensosri)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
  1. Cek menu Profil
    Pada menu ini terdapat username, profil status bantuan sosial (bansos) yang menampilkan daftar keluarga yang terdaftar dalam DTKS.
  2. Lanjut ke menu Cek Bansos
    Menu ini diperuntukkan untuk mencari daftar nama penerima bantuan sosial dengan cara memasukkan nama bersangkutan dan wilayah.
  3. Menu Tanggapan Kelayakan
    Pada menu ini data penerima manfaat akan ditampilkan sesuai daftar yang bertempat tinggal di satu kelurahan yang sama dengan pemilik akun.
  4. Cara melakukan sanggah/lapor bansos tidak tepat sasaran dengan:
    Pemilik akun bisa melakukan tanggapan untuk menilai layak atau tidaknya bantuan sosial yang diberikan kepada penerima manfaat yang berada dalam satu desa atau kelurahan yang sama dengan pemilik akun.
  5. Menu Daftar Usulan
    Menu ini memuat daftar usulan penerima bantuan sosial yang telah ditambahkan oleh pemilik akun.

Cara mengusulkan penerima bansos yang dipandang layak menerima:

Pemilik akun dapat mendaftarkan dirinya, keluarga, atau masyarakat lain pada tombol "Daftar Usulan", kemudian Isi Data yang Diperlukan Sesuai Data Kependudukan.

Nah itulah cara melapor bansos tidak tepat sasaran di aplikasi Cek Bansos. Semoga bermanfaat.

Kontributor : Yulia Kartika Dewi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI