![Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo membubarkan "Pit-pitan Bareng" dalam rangka memperingati tahun baru Islam 1443 H di Desa Batursari, Mranggen, Demak. [Dok Pemprov Jateng]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/08/29/77402-ganjar-bubarkan-acara-pit-pitan-bareng-di-demak.jpg)
"Tidak-tidak, langsung bubar, itu ibu-ibunya juga tidak pakai masker semua. 'Jenengan' tadi juga tidak pakai masker, kalau begini, terus nanti saya marah, 'jenengan' gak enak. Kalau ini saya bubarkan pasti gak enak," kata Ganjar.
Ganjar kemudian menjelaskan bagaimana kondisi COVID-19 di Jawa Tengah saat ini belum benar-benar baik meskipun ada penurunan di sejumlah daerah, namun masyarakat diminta tetap waspada dan tidak bereuforia apabila di daerahnya terjadi penurunan level.
Kendati demikian, Ganjar tetap memberikan solusi agar anak-anak yang sudah telanjur siap untuk bersepeda keliling satu putaran dan membatasi kegiatan itu tidak lebih dari 15 menit, serta meminta panitia agar peserta dan warga yang tidak memakai masker untuk langsung pulang. (Antara)