Suara.com - Viral di media sosial TikTok video yang memperlihatkan seorang wanita membawa kue di upacara kremasi sang ayah.
"Tapi ku tak mampu melawan restu," tulis sang pemilik akun sebagai keterangan unggahan.
Dalam video singkat yang diunggah oleh pemilik akun TikTok @R****, terlihat seorang wanita memakai APD memegang sebuah kue tart kecil.
Tampak lilin bertuliskan angka 61 di atas kue tart itu. Wanita yang memegang kue itu tak kuasa menahan tangisnya saat hendak menyalakan lilin.
Baca Juga: Oplas Ringan Pakai Selotip, Wajah Nenek Ini Bikin Pangling Setelah Di-make Over MUA
Seorang pria di belakang wanita itu terlihat mendatanginya dan menepuk pundaknya untuk menenangkan.
Ternyata, kue tersebut sengaja dibawa untuk merayakan ulang tahun sang ayah karena iameninggal dunia tepat di hari ulang tahunnya.
"Itu adalah upacara kremasi bapakku yang meninggal bertepatan dengan hari ulang tahunnya yang ke 61 th," tulis pengunggah video di kolom komentar seperti dikutip Suara.com, Sabtu (28/8/2021).
Terdapat tiga orang memakai pakaian alat pelindung diri (APD) di sana. Mereka adalah ibu dan kakak dari sang pemilik akun.
"Yang pakai baju APD itu ibu dan kakakku, kita memutuskan untuk beli APD supaya upacara bapak lengkap tanpa kekurangan sedikitpun," tulis dia lagi.
Baca Juga: Update 28 Agustus: Covid-19 di Jakarta Tambah 478, Sembuh 451, Meninggal 10 Orang
Menurut informasi, peristiwa mengharukan itu terjadi di Singaraja, Bali.
Hingga berita ini dipublikasikan, video itu telah disaksikan sedikitnya hingga 3,9 juta kali dan mendapatkan beragam komentar dari warganet.
"Selamat ulang tahun dan selamat jalan. Semoga tenang di sisi ida sang hyang widhi," tulis warganet.
"Amor ring acintya, semoga mendapat tempat terbaik dan ditempatkan di sisi ida sang hyang widhi," tambah yang lain.
"Turut berdukacita ya kak, happy birthday di surga sana yah dan diberi kesabaran dan ketabahan bagi keluarga yang ditinggalkan dan tetap semangat yah," tutur warganet.
"Sedihnya ya Tuhan. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan ya," ucap warganet.