Suara.com - Salah satu keutamaan berzikir yaitu mendapat limpahan rezeki. Secara umum, rezeki bisa berupa materi maupun immateri. Berikut ini amalan zikir rezeki yang bisa kamu baca setiap hari.
Diketahui, rezeki materi bisa berwujud uang atau aset benda seperti rumah, mobil, perhiasan, dan lain sebagainya. Sementara rezeki immateri seperti kesehatan, teman yang baik, lingkungan yang baik, dan lain sebagainya.
Untuk mendapatkan limpahan rezeki dari Tuhan, ada amalan zikir yang bisa dilakukan bagi umat islam. Anjuran berdzikir tercantum juga dalam QS. Al-Ahzan ayat 41, yang bunyinya sebagai berikut:
“Hai orang-orang yang beriman, berdzikirlah dengan menyebut nama Allah dengan zikir yang sebanyak-banyaknya.”
Baca Juga: Ketahui 6 Fungsi Tasbih Bagi Umat Islam
Melansir dari berbagai sumber, simak berikut ini bacaan latin zikir rezeki yang bisa diamalkan setiap hari.
1. Membaca la Ilaha Ilallah Al Malikul Haqqul Mubin
Membaca zikir la Ilqba Ilallan Al Malikul Haqqul Mubin setidaknya 100 kali dalam sehari mampu melapangkan rezeki. Hal tersebut tercantum juga dalam hadis Rasululluah SAW yang diriwayatkan oleh HR. Abu Nu’aim dan Ad Dailami.
Adapun bunyi hadisnya sebagai berikut:
“Barangsiapa setiap hari membaca La ilaha illalla al malikul haqqul mubin maka bacaan itu akan menjadi keamanan dari kefakiran dan menjadi penenteram dari rasa takut dalam kubur."
Baca Juga: 3 Bentuk dan Bacaan Zikir, Janjikan Pahala Berlipat Ganda
2. Membaca la haula wa la quwwata illaabillahil ‘aliyyil azhimi
Membaca zikir la haula wa la quwwata illaabillahil ‘aliyyil azhimi juga memiliki keutamaan mampu menandatangkan rezeki. Hal tersebut tercantum juga dalam hadis yang diriwayatkan oleh At-Tabrani yang berbunyi sebagai berikut:
"Barangsiapa yang lambat datang rezekinya hendaklah banyak mengucapkan – La hawla Wala Quwwata Illa billah". (HR. At-Tabrani)
3. Membaca subhanallahi Wabihamdihi Subhanallahil 'Adziim
Selain membaca zikir la Ilqba Ilallan Al Malikul Haqqul Mubin dan haula wa la quwwata illaabillahil ‘aliyyil azhimi, membaca dzikir subhanallahi Wabihamdihi Subhanallahil 'Adziim juga mempunyai keutamaan mendatangkan rezeki.
Hal tersebut tertuang juga dalam hadist Rasulullah SAW yang diriwayatkan oleh Imam Mustagfiri dan dan Ad-Da’awat. Adapun bunyi hadisnya sebagai berikut:
"Dari setiap kalimat itu seorang malaikat yang bertasbih kepada Allah Ta’ala sampai hari kiamat yang pahala tasbihnya itu diberikan untukmu."
Demikian informasi mengenai zikir rezeki yang bisa kamu amalkan setiap hari. Dengan membacanya setulus hati dan penuh pengharapan, maka Allah SWT akan membukakan pintu rezeki untukmu dari arah yang tak terduga.
Kontributor : Ulil Azmi