- Registrasi ke Pedulilindungi dengan klik menu Login/Register yang berada pada sudut kanan atas
- Isikan nama lengkap sesuai KTP dan nomor ponsel, kemudian klik Buat Akun. Kode OTP kemudian akan dikirimkan ke nomor ponsel yang didaftarkan melalui SMS. Ketikkan kode OTP sebagai syarat verifikasi.
- Setelah mempunyai akun, login dengan nomor ponsel dan masukkan kode OTP yang dikirimkan melalui SMS
- Klik panah bawah pada nama yang terletak di sudut kanan atas, pilih Sertifikat Vaksin.
- Pilih menu Sertifikat Vaksin yang berada di samping kiri
- Sertifikat vaksin akan ditampilkan di sebelah kanan. Klik gambar sertifikat untuk memperbesar gambar.
Sekian dua cara mengatasi kesalahan data sertifikat vaksin seperti yang diberitahukan oleh pemerintah. Selamat mencoba.
Kontributor : Nadia Lutfiana Mawarni