"Kami khawatir dia diamuk massa, makanya saya amankan ke Polsek Tanjung Duren," ungkap Riswanta.
"Tidak ada orang yang merasa di begal sampai saat ini, kemudian saya koordinasi dengan koordinator ojol di Tanjung Duren, coba kalau ada ojol yang merasa dibegal suruh datang ke Polsek. Dari kemarin sampai pagi ini tidak ada orang yang datang bikin laporan ke sini," jelasnya.
Hingga kini, SR masih berada di Mapolsek Tanjung Duren dan tidak ditemukan bukti yang mengarah pada aksi pembegalan.
"Dia (SR) masih dalam pemeriksaan di Polsek Tanjung Duren. Kami juga tidak temukan bukti apa-apa sejauh ini," tutup dia.