Suara.com - Datuk Seri Ismail Sabri Yaakob ditunjuk Raja Malaysia sebagai Perdana Menteri ke-9, menggantikan Muhyiddin Yassin yang telah mengundurkan diri.
Menyadur World Of Buzz Jumat (20/8/2021), Raja Malaysia mengumumkan penunjukkan Datuk Seri Ismail di halaman Facebook resmi kerajaan.
Penunjukkan Datuk Seri Ismail terjadi setelah Raja Malaysia bertemu dengan Konferensi Penguasa di Istana Negara pada Jumat (20/8/2021).
Sebelumnya pada Kamis (19/8/2021), Yang di-Pertuan Agong juga sudah bertemu dengan 114 Anggota Parlemen (MP).
Baca Juga: Raja Dapat 2 Nama Calon Perdana Menteri Malaysia : Ismail Sabri Yaakob dan Anwar Ibrahim
Sebagian besar parlemen dari UMNO/BN dan menjanjikan dukungannya untuk Ismail Sabri sebagai Perdana Menteri Malaysia berikutnya.
Yang di-Pertuan Agong mengatakan bahwa total 114 Anggota DPR telah menyatakan dukungannya kepada Ismail Sabri.
"Yang Mulia menyampaikan pandangannya bahwa dengan pengangkatan Perdana Menteri, Pemerintah harus segera melanjutkan upaya memerangi pandemi Covid-19 untuk kepentingan dan keamanan rakyat dan kesejahteraan negara yang sangat dipengaruhi oleh krisis dan ancaman pandemi ini." jelas Kerajaan Malaysia dalam pernyataannya.
"Yang Mulia berharap setelah pengangkatan Perdana Menteri yang baru, krisis politik dapat segera berakhir dan semua Anggota DPR dapat mengesampingkan agenda politik dan sepakat bekerja untuk menanggulangi Covid-19 demi kepentingan bangsa dan negara." lanjutnya.
Raja Malaysia juga menegaskan bahwa rakyat tidak boleh dibebani gejolak politik yang tak berkesudahan pada saat negara sedang berjuang menangani pandemi Covid-19.
Baca Juga: UMNO Sempat Terlibat Dugaan Korupsi, Ismail Sabri Tetap Optimis Bakal Jabat PM Malaysia
Anggota Dewan Rakyat juga diingatkan oleh Raja Malaysia untuk menunjukkan solidaritas, dengan mengutamakan komitmen tinggi dan pelayanan terbaik kepada rakyat.