Viral Video Taliban Bermain Komidi Putar hingga Bom-bom Car Sambil Bawa Senjata

Rabu, 18 Agustus 2021 | 08:29 WIB
Viral Video Taliban Bermain Komidi Putar hingga Bom-bom Car Sambil Bawa Senjata
Viral video Taliban bermain bom-bom car sembari membawa senjata.[Twitter/Mediavenir]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beredar video orang-orang Taliban terlihat bermain wahana mobil bom-bom car setelah kelompok tersebut berhasil menduduki kota Kabul.

Video tersebut diunggah di akun media sosial Twitter oleh Mediavenir, outlet media lokal asal Prancis, dan kemudian dibagikan oleh warganet lainnya.

"Taliban kini telah mengambil alih bom-bom car." tulis sebuah akun Twitter sembari mengunggah video tersebut.

"Bagi mereka yang tidak tahu, ini adalah Taliban yang sebenarnya dan saya mengolok-olok mereka karena: a. bom-bom car dan b. persetan dengan Taliban," sambungnya.

Dalam video tersebut terlihat orang-orang yang diduga dari Taliban terlihat asyik mengendarai mobil mainan tersebut.

Beberapa orang yang ada di sekitar tempat permainan tersebut melihat mereka yang sedang asyik bermain mobil-mobilan itu.

Salah satu orang yang ikut bermain terlihat ia memegang senjata laras panjang. Ia memegang senjata tersebut sembari asyik bermain bom-bom car.

Melihat unggahan tersebut, ada warganet yang mengungkapkan kemarahannya di kolom komentar.

Baca Juga: Menumpang Pesawat Amerika, Ratusan Warga Afghanistan Tinggalkan Kabul

"Nyawa orang dalam bahaya dan Anda memutuskan untuk membuat lelucon? Humor dengan mengorbankan wanita yang akan menderita kekejaman yang paling tak terbayangkan." tulisnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI