Suara.com - PT Asuransi Kredit Indonesia atau Askrindo punya cara unik untuk merayakan kemerdekaan RI ke-76.
Askrindo mengibarkan bendera Merah Putih di bawah laut Pantai wisata Jikomalamo, Ternate, Maluku Utara.
Pengibaran bendera Merah Putih dilakukan oleh para driver milenial Askrindo, salah satunya anggota Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia alias POSSI dan memiliki sertifikat Professional Association of Diving Instructors atau PADI, Rizki Pratama Putra Dianto.
Tak hanya itu, mantan Paskibraka Nasional perwakilan dari Maluku Utara pada 2015, Vitrah Ramadhanti Albugis ikut menjadi salah satu personel yang mengibarkan bendera.
Direktur Utama PT. Askrindo, Priyastomo mengatakan, kegiatan ini dilakukan untuk menyemarakkan HUT RI 76.
Selain itu, aksi ini juga memberikan pesan tentang makna kemerdekaan di tahun kedua pandemi Covid-19.
"Melalui kegiatan ini, kami ingin menyampaikan pesan kepada khalayak, meski dalam situasi pandemi jangan sampai kita kehilangan makna kemerdekaan, kita harus mampu bangkit dengan penuh optimisme bahwa dibalik kesulitan pasti ada kemudahan sepanjang kita terus berjuang bersama membangun negeri," kata Priyastomo melalui siaran pers yang diterima Suara.com, Senin (16/8/2021).

Melalui pengibaran bendera Merah Putih di dasar laut ini, PT. Askrindo juga turut membantu pemerintah dalam mempromosiklan potensi sumberdaya laut yang luar biasa di Ternate.
Selain mengibarkan bendera Merah Putih, PT. Askrindo juga memberikan bantuan CSR dalam rangka pemberdayaan UMKM.
Baca Juga: Kisah Penjual Bendera Merah Putih dari Kampung Presiden Jokowi
Bantuan tersebut diberikan kepada UMKM dua kelompok nelayan di wilayah Ternate, yakni Kelompok Nelayan Gonone Jaya dan Mina Jangfoloi.