Suara.com - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat dari Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Krisdayanti mengapresiasi generasi muda yang tetap berkarya di tengah keterbatasan imbas pandemi COVID-19 yang melanda Indonesia selama 1,5 tahun.
Menurut Krsidayanti, ketangguhan generasi muda untuk tetap berkarya merupakan bukti dan wujud semangat nasionalisme untuk bangsa ini.
"Saya menyampaikan apresiasi atas karya anak bangsa yang sangat kreatif meskipun dalam keterbatasan situasi pandemi... ini memacu kekuatan dan spirit nasionalisme. Kita harus dukung prestasi anak muda Indonesia," kata Krisdayanti dalam jumpa pers daring, hari ini.
Krisdayanti berharap generasi muda dapat memanfaatkan teknologi untuk berkarya secara optimal sehingga ke depannya bisa mendorong Indonesia untuk bangkit dari pandemi.
Baca Juga: 5 Fakta Lagu This Is Indonesia, Dirilis Atta dan Keluarga Gandeng DJ BEAUZ
"Dan ini juga memadukan teknologi yang dipersatukan untuk berkomunikasi dan berkarya di masa pandemi," kata Krisdayanti.
"Diharapkan ini bisa menjadi sebuah energi karya anak bangsa, bisa menjadi semangat generasi muda yang nantinya bisa estafet motivasinya dari sebuah karya, menjadi satu episentrum anak muda untuk bisa bangkit dan bangga akan Indonesia," kata Krisdayanti.
Di sisi lain, Krisdayanti mengatakan makna kemerdekaan baginya adalah tetap merdeka untuk berkarya, terutama bagi para musisi serta anak muda di bidang lainnya.
"Kita semuanya harus tahu dan paham kalau setengah dari populasi Indonesia diisi anak muda dengan usia produktif. (Salurkan) Semangat kemerdekaan melalui karya, representasi Indonesia yang sebenarnya," kata Krisdayanti.
"Saya sendiri tidak pernah jauh dari musik. Musik bagi saya adalah booster dalam semangat hidup selain berolahraga. Saya berkolaborasi, menunjukkan keterlibatan saya bukan hanya sebagai profesional dan ibu, tapi juga keterlibatan di industri musik dan seni. Saya InshaAllah akan terus bernyanyi dan berada di industri," kata Krisdayanti. [Antara]
Baca Juga: Gara-Gara Pesan Ibunya, Atta Halilintar Ganti Lirik This Is Indonesia