Jelang Dua Hari HUT ke-76 RI, Baru 28,03 Juta Warga yang Sudah Divaksin Lengkap

Minggu, 15 Agustus 2021 | 18:16 WIB
Jelang Dua Hari HUT ke-76 RI, Baru 28,03 Juta Warga yang Sudah Divaksin Lengkap
Menko Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto saat menyerahkan bantuan untuk Warga Solo. Bantuan diterima oleh Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Loji Gandrung Solo, Sabtu (14/8/2021). [ANTARA/Aris Wasita]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Realisasi vaksinasi tahap I per 15 Agustus 2021 di Provinsi Jawa Tengah telah mencapai hampir 21 persen dari target.

Sebagai salah satu upaya percepatan vaksinasi di Provinsi Jawa Tengah, pelaksanaan vaksinasi di De’ Tjolomadoe diharapkan dapat menjadi contoh melakukan vaksinasi dengan tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan.

Menko Perekonomian menyampaikan bahwa Pemerintah selalu mengupayakan dan memastikan ketersediaan supply, keamanan, mutu, dan khasiat atau efficacy dari vaksin yang akan diberikan ke masyarakat. Vaksinasi terus diakselerasi agar meningkat kecepatannya.

Untuk memenuhi kebutuhan vaksinasi dalam jangka panjang, Pemerintah beserta akademisi dan berbagai stakeholders juga terus mendorong pengembangan vaksin yang diproduksi di dalam negeri.

Vaksinasi Covid-19 dan kedisiplinan masyarakat menjalankan protokol kesehatan harus dilaksanakan secara bersama. Pemerintah selalu berupaya keras untuk suksesnya vaksinasi Covid-19 di Indonesia, namun kunci dari keberhasilannya adalah harus didukung oleh semua pihak, semua komponen masyarakat Indonesia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI