Suara.com - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran mengunjungi salah satu gerai Vaksinasi Merdeka di Petojo Utara, Gambir, Jakarta Pusat. Fadil menyebut salah satu keunggulan program Vaksinasi Merdeka ialah mengutamakan keterlibatan lapisan masyarakat.
Menurutnya, program Vaksinasi Merdeka ini melibatkan seluruh rukun warga atau RW di Jakarta, ibu-ibu Dasawisma, hingga remaja masjid.
"Pasukannya ada ibu-ibu dasawisma, ada ibu mantik, ada kader lain seperti karang taruna, remaja masjid, SKDM, Posyandu dan tokoh masyarakat lokal yang mengetahui warganya secara detil rumah per rumah, orang per orang," kata Fadil di Petojo Utara, Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (10/8/2021).
Fadil menyebut, total ada 687 gerai Vaksinasi Merdeka yang didirikan di 900 RW di wilayah Jakarta. Gerai-gerai tersebut sengaja didirikan di lingkungan RW agar memudahkan warga.
Baca Juga: Tarik Peminat, Polisi Bagikan Hadiah Mie Instan Hingga Kopi Bagi Peserta Vaksinasi
"Itu keunggulannya di Vaksinasi Merdeka karena melibatkan semua pihak, dan dia berada di depan pintu rumah masyarakat," katanya.
Adapun, kata Fadil, pihaknya menargetkan seluruh warga Jakarta telah tervaksin dosis pertama tepat pada Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke-76.
Sehingga diharapkan herd immunity segera terbentuk untuk meminimalisir penularan Covid-19 di tengah masyarakat.
"Kalau enggak mau datang, langsung dijemput sama ibu-ibu mantik, didorong-dorong supaya datang. Mudah-mudahan dengan optimalisasi percepatan vaksin ini Jakarta semakin bergairah," katanya.
Baca Juga: Kejar Target 70 Herd Immunity di Jatim, 30 Ribu Warga Disuntik Vaksin di Kota Malang