Terpendam Kesibukan di Militer, SBY Kembali Teruskan Hobi Melukis

Minggu, 08 Agustus 2021 | 20:57 WIB
Terpendam Kesibukan di Militer, SBY Kembali Teruskan Hobi Melukis
Hasil lukisan karya SBY. (Twitter/@jansen_jsp)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hobi melukis Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono di tengah PPKM ternyata bukan hadir begitu saja. Melainkan bakat terpendam SBY sejak duduk di bangku sekolah.

Hal itu disampaikan oleh Kepala Badan Komunikasi Strategis (Bakomstra) DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra. Herzaky mengatakan bakat melukis SBY itu memang terpendam sejak ia sibuk di dunia militer hingga menjadi presiden dua periode.

"Bapak SBY ini sudah hobi melukis sejak SMP-SMA. Hanya saja, hobinya ini kemudian tenggelam di tengah kesibukan beliau mengabdikan diri untuk bangsa dan negara sejak di TNI, hingga menjadi Presiden RI selama dua periode," kata Herzaky kepada wartawan, Minggu (8/8/2021).

Herzaky mengakui di waktu senggang selama PPKM, SBY mulai menyalurkan bakat melukisnya kembali. Adapun lukisan SBY itu terinspirasi mulai dari imajinasi dirinya hingga foto mendiang istri, Ani Yudhoyono.

"Beliau mulai melukis lagi sekitar 2 bulan ini di studio lukis di rumah beliau di Cikeas. Inspirasi beliau sumbernya bisa bermacam-macam. Imajinasi, foto karya Ibu Ani maupun fotografer lainnya, dan Pacitan," ujar Herzaky.

Diketahui selama PPKM SBY banyak meluangkan waktu melukis di studio di kediamannya. Melalui melukis, SBY mengelola dan meresapkan pengalaman dan perjalanan batinnya dalam memimpin Indonesia selama sepuluh tahun dan dalam mencermati situasi terkini.

Herzaky berujar bahwa melukis turut memberikan kesempatan SBY untuk berproses menjalani kehidupan tanpa sosok almarhumah istrinya, Ani Yudhoyono.

"Karena bagaimanapun, kehilangan cinta sejati dan pendamping hidup seperti Ibu Ani, tentu juga sangat membekas bagi beliau," tuturnya.

Adapun salah satu lukisan karya SBY diberi judul “Debur Ombak di Pantai Pacitan” yang dilukis di atas kanvas be ukuran 60 x 90 cm, dengan menggunakan cat akrilik.

Baca Juga: Anggota DPRD Labuhanbatu Utara Kedapatan Pesta Narkoba, DPP PAN Bakal Pecat Anggotanya

"Sebenarnya ini adalah bagian dari trial dengan menggunakan kanvas jenis baru serta kuas jenis baru (kuas Winsor & Newton type Professional dan Galeria)," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI