Deklarasi tersebut rencananya akan dilakukan pada 17 Agustus mendatang bertepatan hari kemerdekaan di Tugu Proklamasi, Jakarta Pusat.
"Indonesia harus mempunyai pemimpin yang tegas, cepat dan mengerti tentang negara. Itu semua ada di sosok Bapak Luhut Binsar Pandjaitan," tulis flyer tersebut seperti dikutip Suara.com, Sabtu (7/8/2021).
Saat dihubungi orang yang mengaku sebagai Koordinator Relawan deklarasi LBP For RI 1, Frans membenarkan adanya flyer tersebut. Ia mengatakan, pihaknya bakal melakukan deklarasi rencananya di Tugu Proklamasi.
"Iya betul (flyer yang beredar)," kata Frans saat dikonfirmasi.