Balikin Uang Suami yang Ketinggalan di Cucian, Istri Nemu Harta Karun yang Tak Terduga

Selasa, 03 Agustus 2021 | 08:03 WIB
Balikin Uang Suami yang Ketinggalan di Cucian, Istri Nemu Harta Karun yang Tak Terduga
Istri Nemu Harta Karun yang Tak Terduga (TikTok)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Viral video istri menemukan uang suami yang tertinggal di kantong baju saat mencuci. Momen itu diunggah oleh salah satu pengguna TikTok dan menjadi FYP di linimasa TikTok.

Dalam video singkat yang diunggah, sang istri menemukan uang puluhan ribu dan beberapa uang ribuan.

Kemudian, ia berniat untuk mengembalikan uang tersebut ke sang suami. Ia mendokumentasikan momen tersebut untuk melihat ekspresi sang suami.

"Balikin uang suami dari kantong baju padahal nggak seberapa dan ternyata...," tulis sang istri sebagai keterangan video.

Baca Juga: CrystalPro Siap Menjadi Pionir Dunia Blockchain di Indonesia

Ternyata, sang suami saat bahagia saat menerima uang itu. Memakai kaos lengan panjang berwarna biru, ia awalnya kebingungan dengan gelagat sang istri.

Namun, setelah melihat uang tersebut, ekspresinya langsung berubah sumringah dan bahagia. Langsung saja uang tersebut diambil dari genggaman istrinya seraya berterima kasih.

"Makasih," ucap sang suami sambil tersenyum.

Sang istri kemudian kembali menuju ke mesin cuci untuk melanjutkan aktivitasnya. Rupanya, ada uang lagi di dalam kantong celana sang suami.

Uniknya, jumlah uang tersebut jauh lebih besar dari jumlah uang yang diberikan sang istri tadi. Terdapat dua lembar uang Rp 50 ribuan dan satu lembar uang Rp 20 ribuan.

Baca Juga: Nana Mirdad Kritik Tren Ikoy-Ikoyan: Ayo Masyarakat Indonesia, Jangan Punya Mental Minta

Istri Nemu Harta Karun yang Tak Terduga (TikTok)
Istri Nemu Harta Karun yang Tak Terduga (TikTok)

Sang istri pun tersenyum bahagia. Ia merasa kejujurannya kepada sang suami langsung dibalas berkali-kali lipat.

"Alhamdulillah langsung dibalas sama Allah dari kantong celana suami," ucapnya.

Melihat video ini, warganet merasa terhibur. Mereka menulisan beragam komentarnya di kolom komentar.

"Oh jadi konsepnya kalau kecil balikin kalau gede masukin saku pribadi," canda warganet.

"Saya suka dengan konsepnya," tambah yang lain.

"Inikah yang dinamakan tindakan pencucian uang," sambung lainnya.

"Definisi kalo ada yang banyak ngapain yang sedikit," tutur warganet.

"Pantesan kadang aku bingung perasaan kemarin masih ada uang lumayan, tapi besoknya kok udah berkurang banyak, dihitung bolak balik uangnya buat apa aja taoi nggak klop," curhat warganet.

"Jikalau suamimu tidak bertanya, tandanya itu duit sukarela ingin pindah ke dompetmu wkwk," pungkas warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI