Samakan dengan Pakai Helm, Anies: Vaksin Covid-19 Tak Cegah Penularan

Minggu, 01 Agustus 2021 | 14:27 WIB
Samakan dengan Pakai Helm, Anies: Vaksin Covid-19 Tak Cegah Penularan
Samakan dengan Pakai Helm, Anies: Vaksin Covid-19 Tak Cegah Penularan. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berbincang dengan warga saat meninjau kegiatan vaksinasi di SDN 05 Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Selasa (27/7/2021). [ANTARA/Mentari Dwi Gayati].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut vaksin Covid-19 tak menghindarkan orang yang sudah disuntik dari penularan virus. Meski sudah divaksinasi, orang masih bisa tetap terpapar virus ini.

Anies menyebut vaksin Covid-19 ini akan mengurangi potensi kematian atau fatalitas jika terpapar. Sebab kemungkinan terserang gejala berat jauh menurun ketika terjangkit Covid-19.

"Apakah vaksin akan mencegah penularan, tidak? Tetapi vaksin mencegah terjadinya gejala berat bila tertular, vaksin membantu mengurangi risiko bila sampai terpapar," ujar Anies di Mapolda Metro Jaya, Minggu (1/8/2021).

Anies menyamakan vaksinasi dengan penggunaan helm. Meskipun pengendara motor memakai helm, kecelakaan masih bisa saja terjadi.

Baca Juga: Serukan Vaksinasi, Kapolda Metro: Banyak Pasien di ICU Tak Tertolong, Ruang IGD Penuh!

"Sama seperti kita mewajibkan kendaraan roda dua mau pergi ke jalan raya boleh tapi pake helm, apakah helm menghindari kecelakaan? Tidak. Apakah helm membuat orang pasti aman naik motor? Tidak," katanya.

Namun dengan menggunakan helm, maka orang yang kecelakaan bisa terhindar dari cedera parah. Pengendara jadi terselamatkan meski kecelakaan terjadi.

"Bila sampai terjadi kecelakaan maka risiko terjadinya cidera berat di kepala menjadi lebih kecil karena menggunakan helm," ucapnya.

Karena itu, saat mengendarai motor, masyarakat juga harus menaati rambu lalu lintas. Sama juga dengan masyarakat yang ingin menghidari tertular Covid-19, harus menaati protokol kesehatan.

"Naik motor tetap harus mengikuti rambu-rambu lalu lintas sama seperti pergi harus tetap ikuti protokol kesehatan," pungkasnya.

Baca Juga: Buat Kamu yang Sudah Vaksinasi, Berikut Cara Cetak Sertifikat Vaksin PeduliLindungi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI