Selain menyambangi Dinas Peternakan Provinsi NTT, Ade Erlangga Masdiana juga melakukan kunjungan ke Timor Express (TimEx) yang diterima oleh Pemimpin Redaksi, Kristo di ruang kerjanya.
Dalam kesempatan ini, Erlangga menyampaikan berbagai program Kemendikbudristek yang akan digalakkan di Provinsi NTT melalui LLDikti XV.
“Kebijakan baru yang digelontorkan oleh Mas Menteri Nadiem Makarim memiliki komitmen untuk meningkatkan kompetensi kelulusan mahasiswa, kualitas dosen dan mutu pendidikan tinggi di NTT,” tuturnya.
Menurutnya, MBKM mengajak kolaborasi antara berbagai pihak, baik itu pemerintah pusat, pemerintah daerah, industri, bisnis, maupun Lembaga Swadaya Masyarakat di dalam dan luar negeri untuk bersinergi dengan pendidikan tinggi.
“Kolaborasi semacam ini yang perlu ditingkatkan agar pendidikan tinggi khususnya di Provinsi NTT bisa berkembang,” ujarnya.
Dalam kesempatan ini, Pemimpin Redaksi TimEx, Kristo menilai Kemendikbudristek telah bekerja secara cepat dan maksimal sehingga pelayanan pendidikan tinggi di Provinsi NTT dapat berjalan dengan baik.
“Saya senang, di masa pandemi ini Provinsi NTT memiliki Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi sendiri yang sudah bisa berjalan dengan baik, sehingga dapat membantu pengembangan pendidikan tinggi di NTT,” pungkas Kristo.