Pembagian BST Kemensos Masih Tatap Muka, Wagub DKI Harap Risma Pakai Sistem Transfer

Senin, 26 Juli 2021 | 17:31 WIB
Pembagian BST Kemensos Masih Tatap Muka, Wagub DKI Harap Risma Pakai Sistem Transfer
Suasana pembagian BST di Kantor Kecamatan Banguntapan, Bantul, Rabu (13/5/2020) - (SuaraJogja.id/Mutiara Rizka)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengomentari cara pembagian Bantuan Sosial Tunai (BST) yang dilakukan Kementerian Sosial (Kemensos).

Riza menganggap cara yang digunakan dalam menyalurkan uang tunai Rp 300 ribu itu tidak efektif.

Kemensos RI membagikan BST lewat PT Pos Indonesia. Petugas langsung mendatangi setiap warga yang menjadi penerima dan memberikan uang tunai itu.

Seharusnya, Menteri Sosial Tri Rismaharini menggunakan sistem transfer lewat bank. Cara ini dilakukan Pemprov DKI dalam membagikan BST kepada para penerima.

Baca Juga: BOR RS di Jakarta Turun Jadi 77 Persen, Wagub DKI: Mudah-mudahan Pertanda Baik

"Mudah-mudahan dukungan dari Kemensos juga bisa kedepan dilakukan melalui ATM," kata Riza di Universitas Nasional, Jakarta Selatan, Senin (26/7/2021).

Dalam pembagian BST kepada warga Jakarta, penyaluran dilakukan oleh Kemensos dan Pemprov DKI lewat Bank DKI.

Saat ini penyaluran BST dari Pemprov DKI sudah dikirim kepada 907.616 dari total 1.007.379 keluarga penerima manfaat (KPM).

Sisanya, 99.763 KPM belum menerima BST karena saat ini Dinas Sosial masih melakukan pendataan penerima BST Pemprov DKI Jakarta dengan data penerima BST Kementerian Sosial RI.

"BST alhamdulillah sudah mencapai lebih dari 90 persen, kemarin saya meninjau di beberapa lokasi. Alhamdulillah sudah lebih dari 90 persen sudah kita bagikan melalui ATM bank DKI. Kami harapkan juga kedepan yang belum menggunakan ATM DKI kita bisa menggunakan ATM DKI," pungkasnya.

Baca Juga: Pastikan Bansos Tersalur, Mensos Risma Turun Langsung ke Purwakarta

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI