Cara Mendapat Paket Obat Gratis Covid-19 dan Syaratnya

Rifan Aditya Suara.Com
Kamis, 15 Juli 2021 | 22:47 WIB
Cara Mendapat Paket Obat Gratis Covid-19 dan Syaratnya
Cara Mendapat Paket Obat Gratis Covid-19 dan Syaratnya - Isolasi Mandiri (Envato)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Program paket obat gratis Covid-19 yang akan diberikan bagi penderita virus Corona dimulai. Bagaimana cara mendapat paket obat gratis Covid-19? Apa saja syaratnya?

Pasien tanpa gejala hingga yang memiliki gejala covid-19 bisa memperoleh paket obat gratis Covid-19. Utamanya, program ini akan menyasar masyarakat yang tengah berada dalam kondisi isolasi mandiri di rumah. Makanya, cara mendapat paket obat gratis Covid-19 penting diketahui.

Nantinya, dua kategori berbeda yang disebutkan tadi akan mendapatkan paket obat gratis Covid-19 yang berbeda pula. Jadi diharapkan masa pemulihan bisa berjalan lebih cepat, sehingga tubuh penyintas Covid-19 memiliki daya tahan yang lebih kuat.

Cara Mendapat Paket Obat Gratis Covid-19

Langkah pertama yang perlu dilakukan adalah mencatatkan diri pada dokumen puskesmas, desa, atau kelurahan setempat.

Garis terdepan dalam pendataan adalah bidan desa, perangkat RT atau RW, dan petugas puskesmas. Ketika datanya sudah masuk, petugas Babinsa akan memberikan paket obat gratis Covid-19 pada masyarakat yang sudah terdata tadi.

Paket obat nantinya akan diberikan berdasarkan hasil diagnosa dokter atau tenaga kesehatan yang diberikan tanggung jawab untuk melakukan kategorisasi untuk menggolongkan apakah orang masuk ke golongan OTG, ringan, atau sedang.

Adapun syarat penerima paket obat gratis Covid-19 hanya dua, yakni:

  • menunjukkan hasil PCR positif
  • menunjukkan bukti bahwa orang sedang melaksanakan isolasi mandiri di rumah

Kategorisasi Obat Gratis Pasien Covid Isoman

Baca Juga: Mulai Hari Ini, Jokowi Bagikan Paket Obat Gratis untuk Pasien Covid-19 Isoman

Disebutkan di awal tadi sasaran dari program obat gratis ini adalah orang tanpa gejala atau OTG, dan orang yang memiliki gejala ringan hingga sedang. Kedua kategori ini, yang berhak mendapat obat gratis, adalah yang melaksanakan isolasi mandiri di rumah. Paket obat gratis Covid-19 sendiri akan berisi:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI