Rekor Lagi, Positif Covid-19 di Indonesia Tembus 40.417 Sehari, Total Jadi 2.567.630 Orang

Senin, 12 Juli 2021 | 17:56 WIB
Rekor Lagi, Positif Covid-19 di Indonesia Tembus 40.417 Sehari, Total Jadi 2.567.630 Orang
Petugas medis membantu pasien COVID-19 untuk memasuki mobil ambulans di RS Polri Kramat Jati, Jakarta, Rabu (13/1/2021). [Suara.com/Angga Budhiyanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mengumumkan kasus positif Covid-19 di Indonesia kembali bertambah sebanyak 40.417 orang pada Senin (12/7/2021). Total kasus menembus 2.567.630 orang.

Ini merupakan rekor tertinggi penambahan kasus harian selama pandemi Covid-19 melanda Indonesia.

Dari jumlah itu, ada tambahan 891 orang meninggal sehingga total menjadi 67.355 jiwa meninggal dunia.

Kemudian, ada tambahan 34.754 orang yang sembuh sehingga total menjadi 2.119.478 orang lainnya dinyatakan sembuh.

Baca Juga: Pasutri di Sleman Meninggal Saat Isoman dan Antre Lama Pemulasaraan Jenazah

Sementara kasus aktif naik 4.782 menjadi 380.797 orang, dengan jumlah suspek mencapai 170.101 orang.

Angka tersebut didapatkan dari hasil pemeriksaan 149.744 spesimen dari 123.317 orang yang diperiksa hari ini.

Ilustrasi virus Corona Covid-19. (Dok. Envato)
Ilustrasi virus Corona Covid-19. (Dok. Envato)

Total spesimen yang sudah diperiksa sejak kasus pertama covid-19 hingga hari ini adalah 21.906.066 spesimen dari 14.770.511 orang.

Tercatat sudah 34 provinsi dan 510 kabupaten/kota yang terinfeksi virus Covid-19.

Data kemarin, positif 2.527.203 orang, 376.015 orang kasus aktif, 2.084.724 orang sembuh, dan meninggal 66.464 jiwa.

Baca Juga: Positif Covid-19, Gubernur Kepri Mulai Beraktivitas Kembali

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI