Suara.com - Berita terkini viral datang dari TikTok. Salah satunya tentang video wanita menginjak-injak bahan makanan diduga melinjo untuk dijadikan emping.
Video viral TikTok hari ini tersebut masuk FYP dan mendapat banyak respons dari warganet.
Dalam video viral ini terlihat seorang wanita menginjak-injak makanan sampai halus menggunakan sepatu bot.
Video wanita menginjak-injak makanan viral di media sosial
Baca Juga: Viral Bapak-bapak Dapat Besek Kenduri Versi Sultan, Pakai Tas Tenteng Merek 'Gucci'
Wanita berpakaian santai seperti memakai piyama warna merah muda ini tampak begitu bersemangat saat menginjak-injak bahan makanan.
Ember hitam yang digunakan sebagai wadah pun sudah penuh dengan adonan warna merah. Ujung sepatu bot yang ia kenakan juga sudah nyaris tak terlihat, tenggelam dalam adonan tersebut.
Usut punya usut, nantinya bahan tersebut akan dijadikan sebuah makanan.
Wanita tersebut tampak menikmati aksinya yang sedang menghaluskan makanan menggunakan sepatu.
Kakinya terlihat lincah saat menginjak makanan yang berada di ember berwarna hitam.
Baca Juga: Bawa Kabur kendaraan Curian, Teman dan Mobil Maling ini Malah Ketinggalan
Bikin Emping
Berdasarkan informasi dari si pemilik akun, rupanya wanita tersebut sedang menghaluskan melinjo.
Bahan makanan dari melinjo itu akan dibuat menjadi emping melinjo.
Wanita itu menghaluskan melinjo tersebut menggunakan kaki untuk menghilangkan bijinya.
Sehingga nantinya bisa dibuat untuk emping melinjo.
"Nggak dimakan setelah itu mau dibuat emping melinjo," jelasnya, dikutip Suara.com.
Komentar Warganet
Melihat unggahan tersebut, warganet awalnya mengira bahwa yang diinjak adalah cabai.
Sontak, aksi wanita tersebut langsung menjadi sorotan.
"Cari cara lain napa? Kan bisa kali digiling," ujar warganet.
"Apapun makanannya dan bersih sepatunya saya tetep nethink," timpal warganet.
"Haduh sepatu habis dipakai di kandang sapi itu," komentar warganet.
"Mau bahan masakan apapun kalau buat dimakan nantinya, kalau diinjak-injak mah tetap aja geli," kata warganet lain.