Oksigen Gratis untuk Warga: Memupuk Solidaritas di Tengah Sulitnya Masa Pandemi

Kamis, 08 Juli 2021 | 13:07 WIB
Oksigen Gratis untuk Warga: Memupuk Solidaritas di Tengah Sulitnya Masa Pandemi
Tabung oksigen (Antara)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Solidaritas. Ya, dalam kondisi masa sulit karena pandemi seperti saat ini, cuma solidaritas yang masyarakat bisa pakai untuk saling berempati. Diketahui, kasus Covid-19 di Tanah Air terus naik tak terbendung.

Hingga Rabu (7/7/2021), Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mengumumkan kasus positif corona di Indonesia kembali bertambah sebanyak 34.379 orang. Jumlah itu menambah total kasus telah menembus 2.379.397 orang.

Pemerintah menyatakan, jumlah pasien Covid-19 yang dirawat di DKI Jakarta serta beberapa daerah di Pulau Jawa meningkat tajam. Hal itu berimbas kepada jumlah pasien sudah mencapai batas kapasitas di rumah sakit.

Di sisi lain, ketersediaan oksigen di sejumlah daerah dilaporkan menipis. Di saat bersamaan, banyak pasien positif Covid-19 yang menjalani isolasi mandiri karena rumah sakit penuh. Kepusingan-kepusingan tersebut ternyata bisa terobati dengan menggalang rasa solidaritas.

Tabung Oksigen Gratis

Sejumlah warga mengantre untuk mengisi ulang tabung oksigen di salah satu depot pengisian oksigen di kawasan Manggarai, Jakarta, Senin (28/6/2021). [Suara.com/Angga Budhiyanto]
Sejumlah warga mengantre untuk mengisi ulang tabung oksigen di salah satu depot pengisian oksigen di kawasan Manggarai, Jakarta, Senin (28/6/2021). [Suara.com/Angga Budhiyanto]

Adalah Gerakan Solidaritas Sejuta Tes Antigen untuk Indonesia yang kemudian hadir dalam upaya menangani pasien Covid-19, khususnya mereka yang menjalani isolasi mandiri. Hingga hari ini, sudah ada 132 tabung oksigen yang terkumpul di sekretariat yang beralamat di Gefung Komunitas Utan Kayu, Jakarta Timur.

Tabung-tabung oksigen itu bisa dipinjam secara cuma-cuma oleh para pasien Covid-19 yang berdomisili di kawasan Ibu Kota dan sejumlah daerah penyangga.

Menurut salah satu anggota Gerakan Solidaritas Sejuta Tes Antigen untuk Indonesia, Arief Bhobhil, hingga kini sudah ada 235 orang telah meminjam tabung oksigen sejak tanggal 1 Juli 2021 lalu.

"Hingga kini, di sekretariat ada 132 tabung. Sejak tanggal 1 sampai 8 Juli,sudah ada 235 peminjam, dengan pendaftar berjumlah 1913," ungkap Arief kepada Suara.com, Kamis (8/7/2021).

Baca Juga: Guru Besar Paru Beberkan Bagaimana India Atasi Krisis Oksigen di Saat Covid-19 Naik Tajam

Arief bercerita, gerakan solidaritas ini berlangsung sejak 21 Oktober 2020 lalu. Hari demi hari berlalu, tahun berganti. Pandemi memulai episode baru. Hingga kini, situasi makin ngeri karena ketersediaan mulai menipis. Atas fenomena tersebut, tercetuslah sebuah gerakan dengan tagline 'Oksigen Untuk Warga'.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI