Hari Pertama Penerapan PPKM Darurat Jawa-Bali, Jubir Luhut: Berjalan Lancar dan Tertib

Sabtu, 03 Juli 2021 | 19:31 WIB
Hari Pertama Penerapan PPKM Darurat Jawa-Bali, Jubir Luhut: Berjalan Lancar dan Tertib
Ratusan Personel Polisi Dikerahkan Selama PPKM Darurat di Cianjur. [Cianjurtoday.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat di Jawa-Bali mulai berlangsung pada Sabtu (3/7/2021). Menurut laporan dari berbagai daerah yang menerapkannya, PPKM Darurat berjalan lancar dan tertib. 

Juru Bicara Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Jodi Mahardi menyampaikannya dalam konferensi pers secara virtual. 

"Dari berbagai laporan yang dihimpun dari lapangan sampai dengan sore ini, pemberlakukan PPKM darurat berjalan dengan lancar tertib dan sesuai dengan instruksi Mendagri Nomor 15 Tahun 2021," kata Jodi, Sabtu ini. 

Dia meyakini kalau masyarakat Indonesia sudah siap mematuhi dan melaksanakan sejumlah ketentuan selama PPKM Darurat diberlakukan. 

Baca Juga: Suasana Kawasan Malioboro di Hari Pertama PPKM Darurat, Tampak Lengang

Kemudian terdapat 13.282 orang yang sudah dinyatakan sembuh. Namun kasus aktif masih berada di angka 281.677 pasien. Jodi menekankan bahwa kondisi tersebut memaksakan seluruh pihak untuk mengendalikan penularan virus. 

Karena itu, pemerintah pusat dan pemerintah daerah pun akhirnya menyepakati terkait monitoring kegiatan masyarakat harus dilakukan hingga level kecamatan. 

"Kegiatan yang harus dimonitor terdapat dalam Inmendagri Nomor 15 Tahun 2021, sesuai arahan Menko Maritim dan Investasi, pelajari dan pelaksanakan," katanya. 

PPKM Darurat masih terus akan berjalan hingga 20 Juli 2021. Dia berpesan kepada pemerintah daerah serta aparat di lapangan untuk segera mengevaluasi, apabila masih ada hal-hal yang terjadi tidak sesuai dengan instruksi PPKM Darurat. 

"Dan dapat segera melakukan intervensi untuk mengoreksi."

Baca Juga: Hari Perdana PPKM Darurat di DIY, Kasus Positif Covid-19 Pecah Rekor 1.358 Kasus Baru

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI