Daftar Paling Update, Ini 13 Hotel Berbayar Mandiri untuk Isoman di Jakarta

Rabu, 30 Juni 2021 | 22:50 WIB
Daftar Paling Update, Ini 13 Hotel Berbayar Mandiri untuk Isoman di Jakarta
Ilustrasi. Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Provinsi Jawa Barat (Jabar) menyatakan okupansi hotel di sejumlah wilayah Jawa Barat seperti Cirebon dan Kota Bandung (periode 28 Maret hingga 3 April 2021) pada libur panjang menunjukan peningkatan signifikan. [Antara/Ahmad Fikri]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kasus Covid-19 di DKI Jakarta belakangan terus meningkat. Bahkan beberapa hari terakhir, angka covid-19 memecahkan rekor, sehingga banyak warga harus dirawat, atau minimal isolasi mandiri alias isoman.

Selain pecah rekor beberapa hari belakangan, jumlah okupansi atau ketersediaan kamar di sejumlah rumah sakit di DKI Jakarta pun semakin menipis. Hal itu menunjukkan semakin berkurangnya akses fasilitas kesehatan di DKI Jakarta.

Seiring menipisnya okupansi kamar di sejumlah rumah sakit, beberapa hotel menawarkan diri untuk menjadi tempat isolasi mandiri atau isoman bagi para penderita covid-19.

Berikut hotel Jakarta yang bisa dipilih untuk Anda yang terpapar Covid-19 dengan status Orang Tanpa Gejala (OTG).

Baca Juga: Jakarta Diprediksi Capai 100.000 Kasus Aktif Covid-19 Pada Pekan Kedua Juli

Berdasarkan data yang dihimpun laman Instagram resmi Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Jakarta, berikut 13 hotel berbayar mandiri untuk isoman di Jakarta:

  1. Nite And Day Jakarta Bandengan, 0818 0900 8585
  2. Hotel Alia Matraman, 0818 0492 9491
  3. Hotel Kalisma Syariah, 0818 0492 9491
  4. Ibis Jakarta Senen, 0821 6975 2525
  5. Ibis Jakarta Harmoni, 0812 3018 5544
  6. Hotel Grand Asia, 0878 8777 3265
  7. Wisma Brafo Sis Alkhairaat (BFA), 0812 8780 0056
  8. Hotel Blue SKY Pandurata Jakarta, 0821 1111 0895
  9. Hotel Mega Proklamasi, 0878 7806 6444
  10. Mega Anggrek Hotel and Convention, 0821 1190 4980
  11. Hotel Kaisar, 021 7917 3601
  12. Pop Hotel Kelapa Gading, 0895 3927 7134 5
  13. Ibis Style Jakarta Mangga Dua, 0812 1816 896 atau 0813 1560 5335

Adapun keterangan dari akun Instagram resmi Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Jakarta, hotel tersebut bisa menjadi pilihan apabila hendak isolasi mandiri.

"Dengan melonjaknya kasus Covid-19 di Jakarta, beberapa hotel di Jakarta membuka fasilitas isolasi mandiri bagi masyarakat yang terpapar Covid-19 dan tanpa gejala. Bila masyarakat membutuhkan lokasi isolasi mandiri, ada beberapa hotel yang bisa dijadikan pilihan untuk isolasi mandiri," tulisnya seperti dikutip Suara.com, Rabu (30/6/2021).

Daftar Paling Update, Ini 13 Hotel Berbayar Mandiri untuk Isoman di Jakarta (Instagram/disparekrafdki).
Daftar Paling Update, Ini 13 Hotel Berbayar Mandiri untuk Isoman di Jakarta (Instagram/disparekrafdki).

Untuk diketahui, jumlah kasus pasien positif terjangkit covid-19 di Jakarta terus bertambah. Pada Rabu (30/6/2021) ini, ada 7.680 orang lagi dilaporkan terjangkit virus yang pertama kali ditemukan di China itu.

Total akumulasi seluruh pasien positif covid-19 berjumlah 543.468 orang. Jumlah pasien ini tersebar dari seluruh wilayah ibu kota.

Baca Juga: Anies Prediksi Kasus Aktif COVID-19 di Jakarta Bisa Capai 100 Ribu pada 8-13 Juli

Rekor laporan penambahan harian corona tertinggi di Jakarta berjumlah 9.394 pasien. Kejadiannya belum lama ini, yakni pada 27 Juni 2021 lalu.

Data ini diketahui dari situs penyedia informasi seputar corona di DKI, corona.jakarta.go.id. Laman ini menginformasikan soal kasus corona di Jakarta mulai dari jumlah positif, menunggu hasil, hingga Kelurahan tempat pasien tinggal.

Berdasarkan laman tersebut, 464.943 orang dinyatakan sudah sembuh sejak awal pandemi. Jumlahnya bertambah 3.504 orang sejak Selasa (29/6/2021).

Sementara, 8.426 orang lainnya secara akumulasi dinyatakan meninggal dunia sejak awal pandemi. Artinya ada penambahan 78 orang sejak kemarin.

Sedangkan sampai saat ini masih ada 22.210 orang yang sedang menjalani perawatan di Rumah Sakit. Lalu 47.829 orang tengah diisolasi di fasilitas kesehatan atau mandiri.

Artinya sampai saat ini masih ada 70.039 kasus aktif Covid-19 di ibu kota yang sedang berjuang untuk sembuh.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI