Kisah Pria Sembuh dari Long Haul Covid, Lewati 42 Test PCR Positif dan 7 Kali Perawatan RS

Selama long haul covid, ia dinyatakan positif sebanyak 42 kali.
Titik balik datang ketika dokternya memutuskan untuk mencoba terapi antibodi Regeneron. Kesehatan Smith tidak segera membaik, tapi dia merasa semakin kuat selama minggu-minggu berikutnya.
![[Unsplash/Markus Spiske]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/05/04/14501-ilustrasi-corona.jpg)
Smith dapat berjalan beberapa langkah lebih jauh setiap hari sampai dia bisa mencapai kamar mandi tanpa bantuan, lalu berpakaian sendiri, hingga berhasil menuruni tangga.
“Saya sangat senang karena untuk pertama kalinya dalam beberapa bulan saya membuatkan istri saya secangkir kopi. Ini adalah pertama kalinya saya bisa melakukan sesuatu untuknya.”
45 hari setelah menerima obat, tes PCR Smith negatif. “Kami membuka sebotol sampanye yang kami miliki di lemari dan minum sambil berkumpul. Kemudian kami menelepon semua orang, mengatakan, 'Saya negatif, saya negatif'.”
Baca Juga: Kenali Gejalanya, Berikut Peta Sebaran Varian Delta Virus Corona di Indonesia
Sejak itu, Smith pergi ke Plymouth untuk mengunjungi anak tirinya, berlibur ke Cornwall, dan dalam perjalanan ke London untuk berbelanja di Oxford Street. Dia juga mengajari cucunya mengemudi.
“Saya tidak akan pernah 100% sembuh karena Covid telah menghancurkan paru-paru saya, jadi saya kehabisan napas cukup cepat. Tapi setiap hari yang saya jalani sekarang adalah bonus,” katanya.