Sekjen Parpol Koalisi Jokowi-Ma'ruf Kumpul, Bahas 3 Periode?

Kamis, 24 Juni 2021 | 16:59 WIB
Sekjen Parpol Koalisi Jokowi-Ma'ruf Kumpul, Bahas 3 Periode?
Foto Sekjen Parpol Koalisi Jokowi-Maruf saat berkumpul. (Keterangan Foto: Instagram @rajaantoni)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sederet sekretaris jenderal partai politik yang tergabung dalam Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo (Jokowi) - Ma'ruf Amin pada Pemilihan Presiden 2019 sempat melakukan sebuah pertemuan. Mereka membantah di dalam pertemuan tersebut membicarakan soal tiga periode. 

Sekretaris Jenderal Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Hasanuddin Wahid mengungkapkan kalau tidak ada pembahasan khusus pada pertemuan yang digelar pada Rabu (23/6/2021) malam tersebut. Pertemuan dilangsungkan di sebuah restoran yang tidak disebutkan namanya. 

"Enggak ada (pembahasan 3 periode)," kata Hasanuddin Wahid kepada wartawan, Kamis (24/6/2021). 

Adapun Hasanuddin menerangkan kalau dalam pertemuan tersebut para sekjen serta elit parpol pengusung Jokowi-Ma'ruf sibuk membahas soal komitmen masing-masing untuk membantu pemerintahan saat ini dalam penanganan Covid-19. 

Baca Juga: Presiden 3 Periode? SPD: Publik Sudah Jengah Jokowi Lagi, Prabowo Lagi

"Hanya bagaimana menggerakan semua parpol bantu penuh peperintah mengatasi Covid-19 dan pemulihan ekonomi," ungkapnya. 

Sebelumnya, kabar pertemuan itu disampaikan oleh Sekretaris Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Raja Juli Antoni melalui akun Instagramnya @rajaantoni. 

Ia mengunggah tiga foto yang menampakkan masing-masing sekjen dan elit parpol tengah berkumpul di sebuah restoran. 

"Reuni TKN Jokowi-Ma'ruf Amin. Makan malam dengan kawan-kawan seperjuangan," tulis Raja Juli pada keterangan foto tersebut. 

Kalau dilihat dari foto, hadir dalam dalam pertemuan tersebut Sekretaris Jenderal Partai Nasdem Johnny G Plate, Sekretaris Jenderal PKB Hasanuddin Wahid, Wakil Ketua Umum PKB Hanif Dhakiri dan Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto. 

Baca Juga: Wacana Presiden Tiga Periode Juga Pernah Terjadi Jelang Akhir Kepemimpinan SBY

Lalu ada pula, Wakil Ketua Umum PPP Arsul Sani, Sekretaris Jenderal Partai Perindo Ahmad Rofiq, Sekretaris Jenderal PKPI Verry Surya Hendrawan, Sekretaris Jenderal PPP Arwani Thomafi, dan Sekretaris Dewan Pembina PSI Raja Juli Antoni. Akan tetapi tidak tampak perwakilan dari Partai Golkar pada foto yang diunggah Raja Juli tersebut. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI