Pria Rela Resign Kerja Turuti Ayah Demi Jadi PNS, Endingnya Mengharukan

Kamis, 24 Juni 2021 | 12:27 WIB
Pria Rela Resign Kerja Turuti Ayah Demi Jadi PNS, Endingnya Mengharukan
Ilustrasi PNS. (ANTARA)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang pria menceritakan kisahnya yang berhasil lolos dalam seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil atau seringkali disingkat CPNS.

Kisah tersebut ia bagikan melalui akun TikTok pribadinya dan menjadi FYP di linimasa TikTok. Menurut penuturannya, sang ayah ingin sekali dirinya untuk menjadi seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS).

"Papa ngomong, Dek, papa mau punya anak yang jadi PNS juga kayak papa," tulis keterangan video tersebut.

Padahal, saat itu ia sudah bekerja di salah satu klinik di Jakarta.

Baca Juga: Pernah Nakal Sampai Dipenjara, Pria Buktikan Bisa Lulus Sekolah Kedinasan

"Saat itu aku bekerja di salah satu klinik di Jakarta selama 2 bulan," tambahnya.

Akhirnya, demi menuruti permintaan sang ayah, pria dengan akun TikTok Alexsandracipta ini pun resign atau keluar dari pekerjaannya.

"Akhirnya aku resign, dan mengatur semua berkas yang harus disiapkan," ucapnya.

Setiap hari, pria tersebut belajar secara intensif. Ia menolak berbagai pekerjaan yang datang kepadanya. Ia juga seringkali menolak ajakan kawan-kawannya untuk sekedar nongkrong.

"Belajar setiap hari, dan nolak beberapa kerjaan yang masuk termasuk ajakan nongkrong," tuturnya.

Baca Juga: Tolak Vaksinasi, Tambahan Penghasilan PNS Kota Pariaman Tak Dibayarkan

Hingga tiba saatnya seleksi, ia pun mengikuti tes awal atau Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) hingga akhirnya ia dinyatakan lolos.

Pria Rela Resign Kerja Turuti Ayah Demi Jadi PNS (TikTok)
Pria Rela Resign Kerja Turuti Ayah Demi Jadi PNS (TikTok)

Sebelum mengikuti tes berikutnya, ia berdoa apabila ia dinyatakan tidak lolos tetap sabar dan ikhlas. Selain itu, ia juga berharap agar sang ayah tidak kecewa kepada dirinya.

"Sebelum tes, malemnya aku solat sambil nangis dan berdoa, kalo aku nggak lolos aku mohon beri aku keikhlasan dan jangan patahin semangat aku untuk coba lagi tahun depan,.. dan minta semoga papa bisa terima apapun hasilnya," tuturnya.

Beruntungnya, pria tersebut diterima menjadi seorang PNS. Ia lolos semua tahap seleksi dipercobaan pertamanya. Berkat hal tersebut, sang ayah pun sangat bangga dan bahagia.

"Pas tau lulus, sampe nangis dan peluk papa sambil papa ngomong ke aku 'papa udah merasa berhasil kuliahin kamu dek'," tulis pria tersebut.

Melihat video TikTok ini, para warganet pun turut memberikan komentar. Banyak dari mereka yang ingin mengikuti jejak pria tersebut.

"Sekali coba langsung dapet ridho Allah, semoga usahaku juga dimudahkan dan diridhoi... berkaca-kaca sih nontonnya," ujar warganet.

"Selamat mas sudah membuat papanya berhasil," tambah yang lain.

"Ya tuhan semoga cita-citaku jadi PNS tercapai, aamiin," tutur warganet.

"Bener, dengan niat buat bahagiain ortu pasti ada jalan," tulis warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI