Suara.com - Salah satu amalan ibadah sunnah yang dapat umat Muslim kerjakan sebentar lagi adalah puasa Ayyamul Bidh. Jadwal puasa Ayyamul Bidh bulan Juni ini jatuh pada tanggal 24-26 Juni 2021. Untuk itu kalian perlu tahu niat puasa Ayyamul Bidh dan artinya.
Puasa putih atau Ayyamul Bidh adalah sebuah puasa amalan sunnah yang biasa dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW. Mendirikan puasa Ayyamul Bidh sama dengan anda melakukan amalan baik selama satu tahun penuh.
Puasa Ayyamul Bidh adalah puasa sunnah yang didirikan selama tiga hari berturut-turut pada pertengahan bulan Hijriyah, lebih tepatnya pada tanggal 14,15 dan 16 dalam setiap bulannya. Berikut adalah ulasan lengkap tentang puasa Ayyamul Bidh.
Niat Puasa Ayyamul Bidh
Seperti seluruh amalan-amalan pada umumnya, syarat sempurnanya puasa seseorang adalah dengan membaca niat, berikut adalah bacaan niat Puasa Ayyamul Bidh dan artinya:
"Nawaitu shouma ghadin ayyamal bidhi sunnatan lillahi ta'ala.”
Artinya: "Saya niat berpuasa besok pada (ayyamul bidh) hari-hari putih sunnah karena Allah Ta'ala.”
Bacaan Doa Buka Puasa
"Allaahummalakasumtu wabika amantu wa'aa rizkika aftortu birohmatika yaa arhamarra himiin"
Baca Juga: Sejarah dan Jadwal Puasa Ayyamul Bidh Bulan Juni 2021
Artinya: "Ya Allah karena-Mu aku berpuasa, kepada-Mu aku beriman, kepada-Mu aku berserah dan dengan rezeki-Mu aku berbuka (puasa) dengan rahmat-Mu Ya Allah Tuhan Maha Pengasih"